https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/issue/feed Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 2024-02-06T16:06:13+07:00 Ir. Purwono, S.Kom., M.Kom [email protected] Open Journal Systems <p>Prosiding Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (SNPPKM) Universitas Harapan Bangsa merupakan kumpulan artikel dari hasil kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat yang diikutsertakan pada kegiatan Seminar Nasional. Kegiatan ini rutin dilaksanakan satu kali dalam satu tahun yang diselenggarakan oleh LPPM Universitas Harapan Bangsa dalam rangka menyebarluaskan hasil penelitian dan pengabdian kepada Masyarakat.</p> <p>&nbsp;</p> https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1177 Perlindungan Hukum Royalti Karya Cipta Lagu Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 56 Tahun 2021 Tentang Pengelolaan Royalti Hak Cipta Lagu Dan/Atau Musik (Studi Kasus Ahmad Dhani Dan Once Mekel) 2023-10-25T08:59:54+07:00 Angie Angel Lina [email protected] Fani Diyah Wulandari [email protected] Maria Theresia [email protected] Isti Qomah [email protected] Ali Ridho Saputra [email protected] <p>Song or music work is a complete copyrighted work, that song or music is a copyrighted work unit that must be protected. The case between Ahmad Dhani and Once Mekel regarding copyright began when Ahmad Dhani banned Once Mekel from performing a song created by Dewa 19. Apart from that, Ahmad Dhani demanded royalties for the song he composed, which was sung by Once Mekel. This research uses normative juridical research methods. The regulation of song copyright works according to Law Number 28 of 2014 Concerning Copyright, regulates exclusive rights including moral rights and economic rights obtained by the copyright subject. Royalties are compensation for the use of the economic rights of a creation or related product received by the creator or owner of the related rights. Government Regulation Number 56 of 2021 Concerning Song and/or Music Copyright Royalty Management, requires that everyone who makes commercial use of songs and/or music pays royalties to the creator, copyright holder, and/or owner of the related rights through institution. National Institute of Collective Management. Government Regulation Number 56 of 2021 aims to strengthen Law Number 28 of 2014 which regulates many matters relating to the principal of royalty receipts, procedures for managing royalties, distribution of royalties to responsible agencies, and royalties from users of musical works.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-10-25T08:58:43+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1187 Hubungan Status Gizi dan Lama Menstruasi dengan Kejadian Anemia Pada Remaja di SMA Negeri 1 Wangon 2023-10-25T09:50:41+07:00 Rini Yulia Wardani [email protected] Tin Utami [email protected] Ita Apriliyani [email protected] <p>Anemia ialah kesehatan yang biasa terjadi pada remaja putri, mereka lebih rentan terhadap penurunan fungsi sistem kekebalan tubuh. Tantangan yang yang harus dihadapi remaja putri di Indonesia ialah masalah gizi mikro. Secara khusus, anemia mempengaruhi sebagian besar remaja, dengan 12% remaja laki-laki, 23% remaja putri. Penyebab utama anemia dalam demografi ini dikaitkan dengan zat besi yang tidak mencukupi, menyebabkan kondisi yang dikenal sebagai anemia defisiensi besi. Tujuan penelitiannya adalah untuk mengetahui hubungan antara status gizi dan lama menstruasi dengan prevalensi anemia pada remaja di SMA N 1 Wangon. Metodologi penelitian menggunakan pendekatan cross sectional dengan analisis korelasi. Penelitian ini menggunakan teknik proportionate stratified random sampling dengan jumlah sampel 146 siswi. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa sebagian remaja putri memiliki status gizi normal dengan 77 responden (52,7%), lama menstruasi panjang 126 responden (86,3%) dan tidak mengalami anemia dengan jumlah 80 responden (54,8%). Berdasarkan hasil analisis uji statistik menggunakan uji chi-square menghasilkan nilai p value &gt; 0,05 dengan nilai p value = 0.933 yang bermakna tidak ada hubungan yang signifikan antara status gizi dan lama menstruasi dengan kejadian anemia pada remaja di SMA Negeri 1 Wangon.</p> 2023-10-25T09:50:40+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1224 Hubungan Self Efficacy dengan Kecemasan pada Pasien Pre Operasi Menggunakan Metode Anestesi Spinal di RSUD Kardinah Kota Tegal 2023-10-25T10:14:51+07:00 Riyan Makhfudin [email protected] Wilis Sukmaningtyas [email protected] Wasis Eko Kurniawan [email protected] <p>Self efficacy is a belief, a person's ability to manage situations when anxious, threatened or otherwise. Anxiety in preoperative patients is associated with psychology, lack of sleep, restlessness, lethargy, crying easily and sleep deprivation. The purpose of this thesis is to determine the relationship between Self efficacy and anxiety in preoperative patients using the spinal anesthesia method at Kardinah General Hospital, Tegal City. This research uses quantitative observational analytic research with a cross sectional design. This research was conducted at the Kardinah Hospital in Tegal City from October 1 to 31 2022. The number of samples in this study were 44 respondents who were taken using the consecutive sampling technique. The instrument used in this research is a questionnaire. The results showed that respondents with low self efficacy (59.09%) and the anxiety level of respondents were in the severe anxiety category (54.54%). The results of the correlation coefficient r product is 0.929 greater than r table which is 0.297 with a significant correlation coefficient of 0.000. From the results of the study it was found that there was a relationship between self efficacy and anxiety in preoperative patients with spinal anesthesia at Kardinah Regional General Hospital, Tegal City.</p> 2023-10-25T10:14:51+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1242 Revolutionizing Diabetes Care: Prototype Sepatu Pintar untuk Foot Health Monitoring 2023-10-25T10:49:09+07:00 Supriyatin Supriyatin [email protected] Purwono Purwono [email protected] Anggit Wirasto [email protected] <p><em>Penelitian ini membahas pengembangan sepatu pintar berbasis Internet of Things (IoT) untuk pemantauan tekanan dan suhu pada pasien diabetes. Sepatu pintar ini dilengkapi dengan sensor Force Sensing Resistor (FSR) dan thermistor yang terhubung ke modul mikrokontroler NodeMCU ESP32. Data dari sensor-sensor ini dikirim ke sebuah database melalui koneksi WiFi, memungkinkan pasien untuk memantau tekanan dan suhu kaki mereka secara realtime. Penelitian ini menggabungkan teknologi IoT dengan perawatan kesehatan untuk meningkatkan pemantauan dan perawatan pasien diabetes.</em></p> <p><strong>&nbsp;</strong></p> 2023-10-25T10:49:09+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1225 Perbandingan Tingkat Pengetahuan Swamedikasi Nyeri Haid (Dismenore) pada Siswi di SMK Muhammadiyah 3 Purbalingga 2023-10-25T11:31:22+07:00 Indariah Purbasari [email protected] Rani Prabandari [email protected] Khamdiyah Indah Kuurniasih [email protected] <p><em>Dismenore</em> suatu keadaan dimana perempuan mengalami nyeri pada saat menstruasi. Swamedikasi merupakan pengobatan sendiri <em>(self medication)</em> terhadap suatu penyakit atau gejala yang ringan dilakukan dengan obat kimiawi maupun obat tradisional yang dapat dibeli tanpa menggunakan resep dari dokter. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat pengetahuan swamedikasi nyeri haid <em>(dismenore)</em> dan perbandingan antara siswi farmasi dan perbankan syariah SMK Muhammadiyah 3 Purbalingga setelah diberikan intervensi. Metode yang diberikan pada penelitian ini yaitu metode <em>One Group Pretest-Postest </em>dengan &nbsp;total responden berjumlah 96 siswi. Dalam penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah <em>random sampling. </em>Hasil penelitian pada tingkat pengetahuan menunjukan bahwa pengetahuan siswi farmasi sebelum diberikan intervensi yaitu baik sebesar (50%) dan sesudah baik (91,7%). Pada siswi perbankan syariah sebelum diberikan intervensi yaitu baik (29,2%) dan sesudah yaitu baik (87,5%). Perbandingan tingkat pengetahuan antara siswi farmasi dan perbankan syariah setelah diberikan intervensi diperoleh <em>p-value</em> 0,015. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara siswi farmasi dan perbankan setelah diberikan intervensi.&nbsp;</p> 2023-10-25T11:31:22+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1280 Pengaruh Jenis Pelarut Ekstraksi Bertingkat Pelepah Pisang Nangka (Musa Paradisiaca Var Formatypicaatu) Terhadap Aktivitas Antioksidan 2023-10-26T21:14:47+07:00 Etika Anggraini Rahayu [email protected] Dina Febrina [email protected] Nur Rahmawati [email protected] <p>Tanaman pisang memiliki kandungan antioksidan dalam kategori tinggi yang berpotensi untuk diekstraksi agar dapat dimanfaatkan kandungan antioksidannya. Proses ekstraksi tersebut dipengaruhi oleh penggunaan pelarut yang berbeda yang mana akan menghasilkan ekstrak dengan kandungan antioksidan yang berbeda. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jenis pelarut pada ekstraksi bertingkat pelepah pisang nangka terhadap aktivitas antioksidan serta pelarut yang menghasilkan aktivitas terbaik pada pelepah pisang nangka. Uji aktivitas antioksidan dilakukan dengan metode DPPH (2,2-Diphenyl-1-Picrylhydrayl) menggunakan intrumen spektrofotometer UV-Vis. Sebagai pembanding digunakan vitamin C. Data yang diperoleh diuji normalitas dan homogen dan didapatkan nilai signifikansi&gt;0.05 yang selanjutnya dilakukan uji <em>one way</em> ANOVA. Hasilnya menunjukkan adanya perbedaan jenis pelarut berpengaruh nyata (p&lt;0,05) terhadap nilai IC<sub>50. </sub>Pelarut metanol menghasilkan aktivitas antioksidan yang terbaik berdasarkan nilai IC<sub>50 </sub>sebesar 22,50 ppm.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-10-26T21:14:05+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1229 Penerapan Presensi Perawat Menggunakan Teknologi RFID Berbasis Web di Puskesmas Cikeusal Kidul Kab. Brebes 2023-10-26T21:46:11+07:00 Sandi Najib Iskandar [email protected] Purwono Purwono [email protected] Anggit Wirasto [email protected] <p>Teknologi terus berkembang pesat dan memberikan manfaat besar bagi berbagai aspek kehidupan manusia. Namun, masih ada beberapa aspek yang saat ini masih mengandalkan metode manual, salah satunya adalah sistem presensi. Pada bulan januari, Puskesmas Cikeusal Kidul menggunakan tanda tangan, yang rentan terhadap manipulasi. Namun, pada bulan Februari, Puskesmas Cikeusal Kidul beralih ke teknologi sidik jari. Meskipun ada beberapa masalah, seperti keterlambatan dan aksesibilitas, presensi RFID dikembangkan untuk mengatasi masalah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan signifikan dalam waktu presensi sebelum dan setelah penggunaan RFID, menunjukkan peningkatan efisiensi yang besar.</p> 2023-10-26T21:44:25+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1285 Hubungan Stres Kerja dengan Perilaku Caring Perawat di RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga 2023-10-26T21:52:45+07:00 Alfiyani Khoiriyah [email protected] Tri Sumarni [email protected] Indri Heri Susanti [email protected] <p><em>Caring</em> adalah suatu tindakan moral atas dasar kemanusiaan, sebagai cerminan perhatian, perasaan empati, dan kasih sayang kepada orang lain, sedangkan Stres kerja adalah ketidakmampuan individu dalam memenuhi tuntutan pekerjaannya sehingga ia merasa tidak nyaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan stres kerja dengan perilaku <em>caring</em> perawat rawat inap di RSUD Dr.R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan <em>cross sectional</em>. Sampel yang digunakan yaitu seluruh perawat dan pasien di ruang rawat inap kelas 3 dengan jumlah 65 responden yang dihitung dengan teknik pengambilan sampel menggunakan rumus slovin sebanyak 65 pasien. Kuesioner penelitian ini menggunakan <em>Job Stress Scale (JSS) dan Caring Behaviors Inventory (CBI)</em>. Analisis data menggunakan uji <em>Spearman Rank</em>. Hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat stres kerja perawat berada pada tingkat sedang sebanyak 23 responden (35,4%), perilaku <em>caring</em> mayoritas pada tingkat sedang dengan jumlah 34 responden (52,3%). Hasil analisis didapatkan bahwa terdapat hubungan stres kerja dengan perilaku <em>caring</em> dengan hasil p value sebesar 0,000 (p 0,05), Koefesiensi korelasi stres kerja dengan perilaku <em>caring</em> memiliki nilai -0,564 yang berarti menunjukan korelasi negatif dengan keeratan sedang. Hal itu membuktikan bahwa jika stres kerja meningkat maka perilaku <em>caring</em> akan menurun.</p> 2023-10-26T21:52:45+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1286 Pengaruh Jenis Pelarut Pada Ekstraksi Bertingkat Biji Jagung Ungu (Zea Mays Var Ceratina Kulesh) Terhadap Aktivitas Antioksidan 2023-10-26T21:55:21+07:00 Gita Rizki Saputri [email protected] Dina Febrina [email protected] Rani Prabandari [email protected] <p><em>Beberapa tahun terakhir, kandungan antioksidan yang tinggi dari antosianin jagung ungu menjadi daya tarik tersendiri untuk digunakan sebagai bahan makanan yang praktis. </em><em>Efisiensi ekstraksi terutama dipengaruhi oleh pemilihan pelarut.</em> <em>Perbedaan tingkat kepolaran suatu pelarut dapat mempengaruhi nilai rendemen ekstrak, nilai IC<sub>50,</sub> total fenolik serta total flavonoid. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pelarut mana yang paling berpengaruh terhadap total flavonoid, total fenolik, dan aktivitas antioksidan pada ekstrak biji jagung ungu,serta jenis pelarut yang paling terbaik dalam menghasilkan aktivitas antioksidan pada biji jagung ungu. Data yang diperoleh akan diperiksa normalitas dan homogenitas variansnya, kemudian akan digunakan ANOVA satu arah untuk menganalisis hasilnya. </em><em>Hasil penelitian menunjukkan bahwa total fenolik, total flavonoid, dan nilai IC<sub>50</sub> semuanya dipengaruhi secara signifikan oleh pelarut yang berbeda (P&lt;0,05). Pelarut metanol menghasilkan aktivitas antioksidan yang terbaik berdasarkan IC<sub>50</sub> sebesar 33,46 ppm, kadar flavonoid total sebesar 4,97 mg QE/g ekstrak, dan kadar fenolik total sebesar 11,73 mg GAE/g ekstrak.</em></p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata kunci: <em>jagung ungu, ekstraksi bertingkat, antioksidan</em></strong></p> 2023-10-26T21:55:21+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1219 Gambaran Kejadian Hipotensi Paska Anestesi Spinal Pasien Seksio Sesarea di RSIA Ummu Hani Purbalingga 2023-10-26T21:59:41+07:00 Dwi Atika Safitri [email protected] Dwi Novitasari [email protected] Wilis Sukmaningtyas [email protected] <p><em>Sectio caesarea is a method of delivery by surgery. Spinal anesthesia is given before surgery begins. Spinal anesthesia has a side effect in the form of hypotension caused by dilation of blood vessels. Hypotension occurs as much as 16% - 33% in the world, while the incidence of hypotension in RSIA Umm Hani Purbalingga is estimated to occur as much as 50%. This study aims to determine the picture of hypotension in RSIA Umm Hani Purbalingga. This study uses descriptive observational method with retrospective approach. Population of 356 and a sample of 78 respondents. Samples were taken by purposive sampling method, the data used is secondary data (medical records). Respondents were grouped into 3 factors affecting hypotension. Respondents with the most hypotension as follows, aged 26-35 years (25.64 %), from the preloading fluid administration Group (48.72%), and the long fasting group &gt;6 hours (30.77%). Subsequent studies researchers advise to take data from primary and secondary sources, pay attention to blood pressure before anesthetic injection, and minutes to what hypotension occurs</em><em>.</em></p> 2023-10-26T21:59:41+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1213 Formulasi Krim Lip And Cheek Ekstrak Buah Naga Super Merah (Hylocereus Costaricensis) Sebagai Pewarna Alami dan Minyak Bunga Mawar (Rosa Hybrida L) Sebagai Emolien 2023-10-26T22:02:23+07:00 Fina Rudiyanti [email protected] Galih Samodra [email protected] Rani Prabandari [email protected] <p><em>Lip and cheek merupakan kosmetik dwifungsi yang digunakan pada bibir dan pipi</em><em> yang </em><em>sesuai dibawa bepergian karena dinilai praktis serta ekonomis</em><em>. </em><em>Tujuan penelitian</em><em> ini</em> <em>untuk mengetahui </em><em>potensi buah naga super merah (Hylocereus costaricencis) sebagai pewarna alami dan minyak bunga mawar (Rosa hybrida L) sebagai emolien alami dengan uji</em><em> sifat fisik, iritasi dan kelembaban pada sediaan </em><em>lip and cheek. Metodenya dengan remaserasi buah naga super merah menggunakan etanol 70% lalu diformulasikan dengan minyak bunga mawar untuk dibuat lip and cheek. Hasil uji sifat fisik didapatkan bau khas mawar, berbentuk krim, berwarna merah muda hingga merah tua yang homogen karena tidak memperlihatkan adanya butiran kasar. Memiliki daya oles yang banyak menempel dan merata dengan nilai pH 5,0-6,4 serta memiliki nilai viskositas 14.423-17.576 cps yang dapat melekat &gt; 4 detik dengan daya sebar 5,1-6,4 cm dan nilai kelembaban terbaik pada formula 1. Hasil uji iritasi menunjukkan tidak ada iritasi dan hasil uji hedonik yaitu formula 3 dengan warna merah tua dan kelembaban sedang. Dapat disimpulkan formula 1, 2 dan 3 lip and cheek ekstrak buah naga super merah dan minyak bunga mawar memenuhi standar uji serta semakin tinggi konsentrasi ekstrak dan minyak maka semakin pekat warnanya dan semakin lembab sediaan lip and cheek.</em></p> 2023-10-26T22:02:23+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1208 Pencegahan Infeksi Untuk Mengatasi Masalah Resiko Infeksi Pada Anak dengan Diare 2023-10-26T22:04:09+07:00 Husni Prihastari [email protected] Murniati Murniati [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p><em>Diare adalah pengeluaran feses yang sering, lunak dan tidak berbentuk. Dari data RSI Banjarnegara menunjukan masih tinggiya angka diare dengan masalah penyerta resiko infeksi. Tanda dan gejala anak diare biasanya nafsu makan menurun, sel darah putih menurun, nyeri. Proses inflamasi diare menyebabkan resiko infeksi pada anak. Tujuan studi ini adalah memberikan asuhan keperawatan secara holistik dan komprhensif&nbsp; dengan masalah resiko infeksi. Metode yang digunakan peneliti adalah penelitian kualitatif dengan melakukan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, penegakan diagnosis, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Subyek studi kasus karya tulis ilmiah ini adalah An Z, pengkajian didapatkan pasien mual muntah 10 kali, BAB 3 kali dengan kosistensi cair, pernapasan 20</em> <em>x/menit, spo2 96</em> <em>%, suhu 36</em><em>,</em><em>4</em> <em>°C, nadi 86</em> <em>x/menit serta terdapat nyeri diperut. Intervensi yang direncanakan adalah mengajarkan anak untuk melakukan cuci tangan dengan benar dan mengedukasi cara pencegahan penyakit diare dengan masalah resiko infeksi. Hasil studi kasus An Z setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3x24 jam, dengan mengajarkan melakukan cuci tangan dengan benar dan mengedukasi cara pencegahan penyakit diare, masalah resiko infeksi teratasi sebagian dengan kriteria hasil kebersihan tangan, nyeri, nafsu makan, dan sel darah putih membaik. Kesimpulan: asuhan keperawatan anak resiko infeksi dengan diare dapat teratasi sebagian.</em></p> <p><strong><em>Kata kunci: Diare</em></strong><strong><em>, </em></strong><strong><em>Resiko Infeksi, Studi Kasus</em></strong><strong><em>.</em></strong></p> 2023-10-26T22:04:09+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1209 Asuhan Keperawatan Resiko Jatuh Pada An. F dengan Kejang Deman di Ruang Firdauz di RSI Banjarnegara 2023-10-26T22:06:28+07:00 Ita Nur Khasanah [email protected] Murniati Murniati [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p><em>Kejang demam merupakan kelainan neurologis yang paling sering ditemukan pada anak. </em><em>Kejang demam dapat dikaitkan dengan faktor usia, tingkatan suhu, dan kecepatan peningkatan suhu. Faktor hereditas juga memiliki peran penting terhadap bangkitan kejang demam, dimana pada anggota keluarga penderita memiliki peluang untuk mengalami kejang lebih banyak dibandingkan dengan anak yang normal. Penderita kejang demam diperkirakan terdapat lebih dari 21,65 juta dan 216 ribu diantaranya meninggal dengan usia antara 1 bulan sampai 11 tahun dengan riwayat kejang demam. Hasil survey pendahuluan di ruang Firdauz RSI Banjarnegara dari tahun 2021 hingga tahun 2023 didapatkan data sebanyak 73% atau sekitar 399 pasien anak yang mengalami kejang demam. Tujuan studi kasus ini yaitu untuk menggambarkan asuhan keperawatan risiko jatuh pada anak dengan kejang demam di ruang Firdauz RSI Banjarnegara. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Hasil pengkajian didapatkan bahwa keadaan umum bayi tampak lemah serta didampingi oleh keluarganya, hand rail dan pengunci roda pada bed anak belum terpasang, selain itu sebelumnya bayi memiliki riwayat jatuh dari tempat tidur ketika dirumah dan skor skala jatuh yaitu 20. Hasil Tindakan keperawatan yang dilakukan selama 3x8 jam di RSI Banjarnegara fokus tindakan diarahkan pada pencegahan jatuh didapatkan pasien beraktivitas di tempat tidur dengan hand rail terpasang dan terpasang setiker resiko jatuh. Asuhan keperawatan ini diharapkan dapat dijadikan acuan untuk dapat memberikan perawatan dan mencegah terjadinya kejang demam pada bayi. Kesimpulan penulisan karya tulis ilmiah ini adalah pengkajian berjalan dengan baik, tidak terdapat kendala ataupun hambatan. Pengkajian dilakukan kepada klien secara langsung dan kepada keluarga klien.</em></p> <p>&nbsp;</p> <p>Kata kunci: bayi, kejang demam, resiko jatuh</p> 2023-10-26T22:06:28+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1205 Melatih Mobilisasi Sederhana Pada Pasien Gangguan Mobilitas Dengan Stroke Non Hemoragik di Ruang Mawar RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara 2023-10-26T22:09:11+07:00 Mochammad Ridho Aljufri [email protected] Suci Khasanah [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] <p>Stroke non hemoragik merupakan stroke yang terjadi akibat adanya emboli dan thrombosis serebral, pada stroke non hemoragik tidak terjadi perdarahan namun terjadi iskemia sehingga dapat menimbulkan hipoksia yang dapat memicu edema sekunder tetapi kesadaran umum pasien tidak mengalami penurunan atau bisa dikatakan baik. Karya tulis ini bertujuan untuk menggambarakan asuhan keperawatan gangguan mobilitas fisik pada pasien stroke non hemoragik hari ke-1 di Ruang Mawar RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara. Metode yang digunakan dalam pembuatan karya tulis ilmiah ini yaitu metode deskriptif dengan satu orang partisipan dengan gangguan mobilitas fisik pada Tn. M berusia 52 tahun dan diberikan asuhan keperawatan selama 3 hari dengan menggunakan proses keperawatan. Diagnosis keperawatan gangguan mobilitas fisik ditandai dengan pasien mengeluh kelemahan ekstremitas kiri. Rencana intervensi yang ditetapkan dukungan ambulasi dengan luaran pergerakan ekstremitas meningkat, kekuatan otot meningkat, rentang gerak meningkat, gerakan terbatas menurun dan kelemahan fisik menurun. Tindakan keperawatan yang sudah dilakukan dukungan ambulasi mengajarkan untuk melakukan mobilisasi sederhana. Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3x 24 jam diperoleh hasil mobilisasi fisik belum teratasi. Diharapkan perawat dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan terhadap acuan terkini sehingga dapat lebih optimal dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien gangguan mobilitas fisik.</p> 2023-10-26T22:09:11+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1192 Faktor - Faktor yang Memengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi pada PT BPR Surya Yudha 2023-10-26T22:14:15+07:00 Sekar Amelia Nuraeni [email protected] Esti Saraswati [email protected] Giovanny Bangun Kristianto [email protected] <p>Saat ini perkembangan teknologi semakin cepat dan canggih, salah satunya yaitu perkembangan pada sistem informasi akuntansi. Dalam hal ini, pengguna dituntut untuk terus beradaptasi terhadap perkembangan arus teknologi karena banyak perusahaan yang bersaing untuk kemajuan usaha mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor - faktor yang memengaruhi kinerja sistem informasi akuntansi pada PT BPR Surya Yudha. Data penelitian ini didapatkan dengan menyebarkan kuesioner kepada karyawan dengan jumlah responden sebanyak 106 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan kriteria tertentu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan teknik pemakai, formalisasi pengembangan sistem, program pelatihan dan pendidikan pemakai, dan dukungan manajemen puncak berpengaruh positif terhadap kinerja sistem informasi akuntansi, sedangkan variabel pengalaman kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi.</p> 2023-10-26T22:14:15+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1201 Posisi Semi-Fowler Pada Pasien Penurunan Curah Jantung Dengan Congestive Heart Failure (CHF) di RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara 2023-10-26T22:17:24+07:00 Murfiana Murfiana [email protected] Suci Khasanah [email protected] Murniati Murniati [email protected] <p><em>Congestive Heart Failure</em> (CHF) merupakan ketidakmampuan jantung untuk memompa darah yang adekuat untuk memenuhi kebutuhan jaringan akan oksigen dan nutrisi. Salah satu masalah keperawatan yang muncul pada pasien CHF yaitu penurunan curah jantung. Karya tulis ini bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan penurunan curah jantung pada pasien CHF hari ke-0 di Ruang Mawar RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara. Metode yang digunakan dalam pembuatan karya tulis ilmiah ini yaitu metode deskriptif dengan satu orang partisipan dengan penurunan curah jantung pada Ny. S berusia 34 tahun dan diberikan asuhan keperawatan selama 3 hari dengan menggunakan proses keperawatan. Diagnosis keperawatan penurunan curah jantung ditandai dengan pasien mengeluh sesak. Rencana intervensi yang ditetapkan perawatan jantung dengan luaran edema cukup menurun, lelah cukup menurun, pucat menurun, palpitasi cukup menurun, dispnea cukup menurun, takikardia cukup menurun, suara jantung S4 cukup menurun, tekanan darah cukup membaik dan capillary refill time cukup membaik. Tindakan keperawatan yang sudah dilakukan perawatan jantung yaitu memposisikan pasien semi-fowler dan kolaborasi pemberian antiaritmia. Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3x24 jam diperoleh hasil penurunan curah jantung belum teratasi. Diharapkan perawat dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan terhadap acuan terkini sehingga dapat lebih optimal dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien CHF.</p> 2023-10-26T22:17:24+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1200 Perawatan Luka Pada Pasien Ulkus Diabetes Mellitus di Rumah Sakit Islam Purwokerto 2023-10-26T22:20:41+07:00 Jaya Setianingrum [email protected] Suci Khasanah [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>Ulkus Diabetes mellitus adalah adanya penyumbatan pada pembuluh darah di tungkai dan neuropati perifer akibat kadar gula yang tinggi dan menjadi luka. Diagnosis keperawatan yang dapat muncul adalah gangguan integritas kulit. Bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan gangguan integritas kulit pada pasien ulkus diabetes mellitus di Ruang As-Sakinah Rumah Sakit Islam Purwokerto. Metode yang digunakan metode deskriptif dengan satu orang partisipan dengan gangguan integritas kulit pada Ny.N berusia 47 tahun dan diberikan asuhan keperawatan selama 3 hari menggunakan pendekatan proses keperawatan. Diagnosis keperawatan gangguan integritas kulit berhubungan dengan neuropati perifer dan perubahan sirkulasi ditandai dengan pasien mengeluh terdapat nyeri dan luka pada telapak kaki kanan bagian plantar fascia. Rencana intervensi yang ditetapkan integritas kulit dan jaringan dengan luaran keluhan kerusakan jaringan, kerusakan lapisan kulit, nyeri, perderahan, kemerahan, suhu kulit menurun. Tindakan keperawatan yang sudah dilakukan perawatan luka meliputi memonitor karakteristik luka, mengganti balut dan mengkolaborasi pemberfian analgetic ketorolac. Setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3x24 jam hasil masalah keperawatan gangguan integritas kulit belum teratasi. Diharapkan lebih &nbsp;memperhatikan tentang perawatan luka pada pasien ulkus diabetes mellitus.</p> 2023-10-26T22:20:41+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1196 Asuhan Keperawatan Nyeri Akut pada Ny. P dengan Post Open Reduction Internal Fixation di Ruang As Sakinah Rumah Sakit Islam Purwokerto 2023-10-26T22:25:09+07:00 Indra Dwi Verawati [email protected] Suci Khasanah [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>Fraktur adalah hilangnya kontinuitas tulang, baik yang bersifat total maupun sebagaian, biasaya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik. Fraktur membutuhkan tindakan pembedahan salah satunya dengan Open Reduction Internal Fixation (ORIF). Pasien post ORIF akan mengalami nyeri akut akibat luka insisi, pemasangan plate atau screw. Manajemen nyeri yang dilakukan yaitu dengan analgesic, serta teknik relaksasi nafas dalam. Karya tulis ini bertujuan untuk menggambarkan asuhan keperawatan nyeri akut pada pasien post op fraktur hari ke-1 di Ruang As-Sakinah Rumah Sakit Islam Purwokerto. Metode yang digunakan dalam pembuatan karya tulis ilmiah ini yaitu metode deskriptif dengan melakukan studi dokumentasi pada rekam medis. Setelah dilakukan asuhan keperawatan dengan tindakan manajemen nyeri teknik nafas dalam dan kolaborasi pemberian analgetik selama 3 x 24 jam didapatkan hasil nyeri menurun dari skala 7 menjadi skala 4. Diharapkan dapat perawat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan terhadap acuan terkini sehingga dapat lebih optimal dalam memberikan asuhan keperawatan pasien post ORIF.</p> 2023-10-26T22:25:09+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1194 Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Minat Mahasiswa Akuntansi untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) 2023-10-26T22:28:32+07:00 Rahayu Saskia Putri [email protected] Esti Saraswati [email protected] Giovanny Bangun Kristianto [email protected] <p>Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) merupakan pendidikan yang di lakukan oleh mahasiswa setelah menempuh pendidikan minimal D4 maupun S1 prodi Akuntansi untuk memperolah gelar tambahan yaitu seorang Akuntan (Ak). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dari motivasi karir, motivasi ekonomi, motivasi social, dan biaya pendidikan terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti PPAk. Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, menggunakan sumber data primer. Populasi pada penelitian ini yaitu mahasiswa akuntansi di purwokerto. Pengambilan sempel menggunakan probability sampling dengan menggunakan rumus Hair (2018) sehingga dihasilkan sempel sebanyak 105. Pengambilan data dilakukan dengan menyebarkan link google form yang berisi beberapa pernyataan yang harus dijawab oleh responden. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan variable motivasi karir, motivasi ekonomi, motivasi social, dan biaya pendidikan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti PPAk. Dengan nilai F hitung sebesar (68.662 &gt; F table (2.46). Secara parsial menunjukan variable motivasi karir, motivasi ekonomi, motivasi social, dan biaya pendidikan terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti PPAk.</p> 2023-10-26T22:28:32+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1193 Determinan Minat Mahasiswa Akuntansi Dalam Berprofesi Menjadi Akuntan Publik 2023-10-27T10:52:10+07:00 Elvin Lianasari [email protected] Esti Saraswati [email protected] Giovanny Bangun Kristianto [email protected] <p>Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh gaji dan tunjangan, motivasi bekerja, lingkungan pekerjaan, pendapat orang tua, dan pelatihan profesional terhadap minat mahasiswa akuntansi dalam berprofesi menjadi akuntan publik. Penelitian ini termasuk kedalam penelitian kuantitatif dengan data yang bersumber dari data primer hasil penyebaran kuisioner dengan populasi empat universitas di Purwokerto yaitu Universitas Harapan Bangsa, Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Terbuka. Data dalam penelitan ini dianalisis dengan analisis statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis menggunakan software SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa determinan minat mahasiswa akuntansi dalam berprofesi menjadi akuntan publik secara parsial yaitu gaji dan tunjangan, motivasi bekerja, lingkungan pekerjaan dan pelatihan profesional, pendapat orang tua tidak berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi dalam berprofesi menjadi akuntan publik. Sedangkan kelima variabel tersebut berpengaruh secara simultan terhadap minat mahasiswa akuntansi dalam berprofesi menjadi akuntan publik.</p> 2023-10-27T10:52:10+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1186 Pengaruh Rebusan Daun Sirih dan Daun Sirsak Terhadap Penurunan Tekanan Darah Pada Lansia Hipertensi di Posyandu Lansia Kelurahan Sawangan Kecamatan Punggelan Kabupaten Banjarnegara 2023-10-27T10:54:00+07:00 Wahyu Dianto [email protected] Wasis Eko Kurniawan [email protected] Feti Kumala Dewi [email protected] <p><em>Hipertensi adalah salah satu penyakit yang jarang terkontrol pada masyarakat, kejadian hipertensi yang sering terkendali dapat mengakibatkan stroke dan penyakit jantung. Metode terapi yang digunakan adalah rebusan daun sirih dan daun sirsak dalam penelitian ini untuk menurunkan tekanan darah. Jenis penelitian Quasi eksperimen dengan desain penelitian Non Equivalent Control Group. Ukuran sampel yang digunakan adalah 20 orang. Metode pendapatan sampel tersebut adalah Total Sampling. Lembar observasi responden sebagai metode untuk memeperoleh data, dengan cara jumlah sampel bagi menjadi 2 kelompok perlakuan yaitu kelompok rebusan daun sirih dan kelompok rebusan daun sirsak. Terdapat pengaruh pada kelompok terapi daun sirih untuk menurunkan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi, dari Uji Wilcoxon, yang menghasilkan analisis rebusan daun sirih nilai p-value sistol = 0,005 &lt; 0,05 kemudian Uji Paired Samples nilai p-value diastole = 0,000 &lt;i 0,05. Terdapat pengaruh pemberian daun sirsak untuk menurunkan tekanan darah pada lansia hipertensi, hasil Uji Wilcoxon untuk analisis rebusan daun sirsak yang menunjukkan nilai p-value sistol = 0,005 &lt; 0,05, sedangkan Uji Paired Samples nilai p-value diastole = 0,000 &lt; 0,05. Sehingga dapat disimpulkan antara rebusan daun sirih dan rebusan daun sirsak memiliki pengaruh yang sama dalam menurunkan tekanan darah pada lansia hipertensi di Posyandu Lansia Kelurahan Sawangan.</em></p> 2023-10-27T10:54:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1178 Pengaruh Kompetensi, Pengalaman, Independensi Dan Kompleksitas Tugas Terhadap Kualitas Audit 2023-10-27T10:56:03+07:00 Damar Finanti [email protected] Giovany Bangun Kristianto [email protected] Esti Saraswati [email protected] <p>Laporan keuangan perusahaan akan diperiksa oleh pihak yang tidak memihak, yaitu auditor atau akuntan publik (PA) karena laporan keuangan yang dibuat oleh pihak manajemen belum tentu dapat diandalkan dan tidak selalu bebas dari kesalahan material. Efek audit juga digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi investor saat mengevaluasi perusahaan dan berinvestasi. Pencarian ini adalah jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara variabel yang tidak memihak dan berbasis, variabel independen, khususnya kompetensi, pengalaman, independensi dan kompleksitas usaha, dengan variabel terstruktur, khususnya kualitas audit. Responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah auditor atau akuntan yang bekerja di Kantor Akuntan (KAP). Pembelajaran ini menggunakan perposive sampling dengan kriteria. Pencatatan penelitian ini menggunakan statistik utama yang diperoleh dengan menggunakan penyebaran kuesioner. Pengambilan sampel sesuai rumusan lemeshow adalah seratus responden. analisis fakta dalam pembelajaran tentang penggunaan regresi linier berganda. Pengaruh penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat besar antara variabel kompetensi dan variabel kualitas audit, variabel pengalaman berpengaruh besar terhadap variabel kepuasan audit, variabel independensi berpengaruh sangat besar. terhadap kualitas audit, variabel kompleksitas tantangan tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Dan secara bersama-sama semua variabel yang di pelajari memiliki pengaruh terhadap variabel y atau kualitas audit.</p> 2023-10-27T10:56:03+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1294 Manfaat Akupresure dan Kombinasi Madu Temulawak untuk Meningkatkan Nafsu Makan pada Balita Stunting 2023-10-27T11:09:32+07:00 Dwi Agustin Pratiwi [email protected] Fauziah Hanum Nur Adriyani [email protected] Linda Yanti [email protected] <p><em>Toddlers under five years old (toddlers) are the age most vulnerable to diseases caused by malnutrition. The importance of prevention and treatment efforts, both directly and indirectly, in preventing the emergence of disease due to further malnutrition. The stunting disease indicator is measured by (TB/U). Meanwhile, based on data from Banjarnegara Regency/City, the percentage of stunted toddlers is 21.23%. Factors that can be related to stunting are most likely due to a lack of appetite in toddlers so that the growth experienced by these toddlers is slower compared to healthy toddlers. To increase appetite in toddlers is by giving acupressure and ginger honey. This study used midwifery management according to Varney with the case study report method. Data collection uses primary and secondary data. Activities were carried out for 5 days. From the results of this research, carrying out acupressure care and giving ginger honey for 5 days was proven to be effective in increasing appetite in stunted toddlers.</em></p> <p>&nbsp;</p> 2023-10-27T11:09:32+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1251 Hubungan Kadar Kolesterol dan Tekanan Darah pada Lansia Yang Berkunjung ke Posyandu Lansia 2023-10-27T11:22:48+07:00 Noor Rochmah Ida Ayu Trisno Putri [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] <p><em>The increase in the elderly population has an impact on the emergence of degenerative diseases such as increasing cholesterol levels which can cause heart disease, the emergence of hypertension, diabetes mellitus and other degenerative diseases. Another negative impact that arises is the existence of elderly people who have total dependence and elderly people who cannot become productive again. This study aims to determine the relationship between cholesterol levels and blood pressure in elderly people who visit posyandu. The research results show that the characteristics of the elderly are dominated by the early elderly (82.9%). female (77.1%). 34.3% of seniors had grade 1 hypertension and 57.1% had high cholesterol levels. %). The chi-square test shows that there is a relationship between cholesterol levels and blood pressure values ​​in the elderly where the p value is 0.038 (p-value &lt;0.05). The results of this research can be used to provide educational programs to the elderly and their families regarding prevention and health care for the elderly so that they can prevent complications from other diseases.</em></p> 2023-10-27T11:22:48+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1228 Pengembangan Aplikasi Peminjaman Ruang Berbasis Web dengan Metode Agile Feature Driven Development pada Universitas Harapan Bangsa 2023-10-28T12:05:07+07:00 Amanah Tri Wulandari [email protected] Anggit Wirasto [email protected] Khoirun Nisa [email protected] <p>Mekanisme peminjaman ruang di Universitas Harapan Bangsa saat ini masih dalam tahap manual. Peminjaman dilakukan dengan cara meminjam ruang melalui grup Whatsapp. Selama proses ini berlangsung, beberapa peminjam tidak mengetahui ruangan mana yang sedang ditempati atau yang dipinjam karena kemungkinan besar pesan WhatsApp akan tertutup oleh pesan&nbsp;lain.Tujuan dari penelitian ini adalah membangun suatu aplikasi peminjaman ruang berbasis web yang bertujuan untuk memudahkan proses peminjaman ruang bagi pegawai dan Administrasi Akademik Umum dan Keuangan (BAAK) dalam proses pengelolaan data ruangan yang akan tersimpan secara digital. Data peminjaman ruangan akan lebih akurat sehingga meminimalisir terjadinya kesalahan seperti peminjaman ganda pada suatu ruangan agar lebih efektif dan efisien.Aplikasi peminjaman ruang ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL dengan framework Laravel 9 dan menggunakan metode Feature Driven Development yang memiliki keunggulan dalam hal waktu, metode yang sederhana dan mudah dipahami serta perangkat lunak yang dikembangkan sesuai dengan kebutuhan stakeholder.</p> 2023-10-28T12:05:07+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1231 Hubungan antara Sikap dengan Perilaku Ibu Hamil tentang Pemeriksaan HIV/AIDS di Puskesmas Purwokerto Selatan 2023-11-01T13:50:03+07:00 Shara Dhianing Gusti [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Siti Haniyah [email protected] <p>Human Immunodeficiency Virus (HIV) is an infection that attacks white blood cells and weakens the body's immune system. Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS) is a collection of symptoms due to the weakening of the body's immune system due to HIV. The behavior of pregnant women who are willing to carry out HIV testing is influenced by the attitude of pregnant women, where there is an attitude of support for carrying out HIV testing by the pregnant women themselves. The purpose of this study was to determine the relationship between attitudes and behavior of pregnant women regarding HIV/AIDS testing at the South Purwokerto Health Center. Correlation study research design and cross-sectional time approach. The sample in this study were pregnant women who carried out examinations at the South Purwokerto Health Center, namely as many as 64 respondents using the accidental sampling technique. Data analysis was determined by chi-square test. The results showed that 39 respondents (60.9%) had a good attitude towards pregnant women. The behavior of the mother through HIV/AIDS examination was 43 respondents (67.2%). Based on the chi-square statistical test, it was found that it was 0.000&lt;0.05, which means that there is a correlation between the attitudes of pregnant women and behavior regarding HIV/AIDS testing.</p> 2023-11-01T13:50:03+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1239 Evaluasi Pelayanan Swamedika di Apotek Kabupaten Pemalang 2023-11-01T13:52:01+07:00 Fera Indriyana [email protected] Sunarti Sunarti [email protected] Silma Kaaffah [email protected] <p>Swamedikasi merupakan upaya untuk mengobati penyakit ringan tanpa anjuran dokter, swamedikasi juga termasuk dalam pelayanan kefarmasian yang biasa dilakukan oleh apoteker di apotek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pelayanan swamedikasi oleh Apoteker di Apotek Kabupaten Pemalang, Penelitian dilakukan dengan metode observasi langsung dengan analisis deskriptif digunakan untuk menggambarkan hasil yang diperoleh dalam bentuk presentase (%) sampel yang digunakan berjumlah 98 sample dengan perhitungan menggunakan rumus <em>slovin</em>, penelitian dilakukan pada bulan Juni 2023. Hasil penelitian pelayanan swamedikasi yang dilakukan Apoteker di apotek Kabupaten Pemalang pada kategori penggalian informasi sebesar 86,5%, pemilihan obat sebesar 96,7% serta pemberian informasi sebesar 86,3%, dan secara keseluruhan pelayanan swamedikasi yang telah dilakukan tergolong dalam kategori baik dengan presentase 82,7% namun tidak ada hubungan yang bermakna antara karakteristik responden apoteker yaitu usia, jenis kelamin, pengalaman kerja, frekuensi kehadiran dan status apoteker dengan pelayanan swamedikasi ditandai dengan nilai <em>p value</em> masing-masing &gt;0,05.</p> 2023-11-01T13:52:01+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1240 Formulasi dan Uji Stabilitas Masker Gel Peel-Off Ekstrak Daun Kersen (Muntingia calabura L.) dengan Perbandingan PVA dan HPMC 2023-11-01T13:57:11+07:00 Rizky Widya Ayuning Tias [email protected] Desy Nawangsari [email protected] Khamdiyah Indah Kurniasih [email protected] <p>Ekstrak daun kersen (EDK) mengandung antioksidan dengan nilai IC<sub>50 </sub>8,04 ppm yang termasuk kategori sangat kuat sehingga peneliti tertarik untuk dikembangkan menjadi sediaan kosmetik yang bertujuan untuk mengetahui stabilitas sediaan masker gel peel-off dengan perbandingan konsentrasi film forming dan gelling agent. Ekstraksi menggunakan metode remaserasi dengan pelarut etanol 96%. Formula dibuat menjadi 3 dengan perbandingan konsentrasi PVA dan HPMC yaitu FI (9:3), FII (8:4), dan FIII (7:5). Hasil stabilitas uji pH menghasilkan pH (5,2-5,4) yang masih memenuhi rentang persyaratan pH kulit, uji viskositas menghasilkan (5.672,5-5.694,1 cps) yang masih memenuhi rentang viskositas, uji daya lekat menghasilkan (4,50-6,62 detik) yang masih memenuhi rentang daya lekat yaitu &gt; 4 detik, uji daya sebar menghasilkan (4,5-5,4 cm) dan uji waktu mengering diperoleh (22,33-27,66 menit). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan uji paried sampel t-test semua formula menujukkan kesetabilan terhadap pH, daya lekat, daya sebar dan waktu mengering dengan nilai (<em>2-tailed</em>&gt;0,05) namun pada viskositas hanya stabil pada FI sedangkan pada FII dan FIII tidak stabil dengan nilai sig. (<em>2-tailed</em>&lt;0,05) maka menunjukan bahwa perbandingan PVA dan HPMC pada FI (9:3) memenuhi semua parameter persyaratan sifat fisik dan stabilitas.</p> 2023-11-01T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1191 Studi Kasus : Pemberian Fisioterapi Dada untuk Mengatasi Masalah Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif Pada Anak dengan Pneumonia 2023-11-01T14:14:36+07:00 Inayah Aris Santy [email protected] Murniati Murniati [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] <p>Pneumonia merupakan penyakit yang menginfeksi sekitar 450 orang dan terjadi di seluruh dunia. Jumlah ini lebih tinggi pada anak di bawah usia 5 tahun. Pneumonia disebabkan oleh adanya beberapa agen infeksi termasuk virus, bakteri, dan jamur yang menginfeksi saluran pernapasan bagian bawah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan asuhan keperawatan yang tidak efektif terhadap bersihan jalan nafas pada anak pneumonia. Metode penelitian ini menggunakan studi kasus dengan jumlah responden sebanyak 1 kasus. Metode pengumpulan data pada penelitian ini meliputi wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dan studi pustaka. Hasil penelitian pada An.A menunjukkan pasien mengalami batuk dan sesak napas, mendengar suara kresek, dan bernapas sebanyak 44 kali/menit. Diagnosa awal pada An.A adalah saluran nafas tidak bersih akibat sekret. Hasil penelitian diperoleh setelah melakukan penatalaksanaan jalan nafas selama 3 x 8 jam, dengan kegiatan utama terfokus pada teknik fisioterapi dada. Ditemukan produksi dahak berkurang, laju pernapasan membaik, sianosis menurun, dan pola pernapasan membaik. Dapat disimpulkan bahwa fisioterapi dada dapat digunakan untuk membantu membersihkan dahak pada pasien dengan bersihan jalan nafas tidak efektif.</p> 2023-11-01T14:13:26+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1180 Implementasi Internet of Things Menggunakan Sensor DHT 11 Untuk Monitoring Suhu dan Kelembapan Ruang Inkubator Bayi dengan Platform Thingspeak 2023-11-05T16:06:48+07:00 Tusaria Tri Wahyu Ningrum [email protected] Deny Nugroho Triwibowo [email protected] Arif Setia Sandi A [email protected] <p><em>This research aims to develop a system for monitoring temperature and humidity within a baby incubator room using a DHT11 sensor based on the Internet of Things (IoT) technology. The primary objective is to provide convenience to nurses or midwives in monitoring and collecting data without the need for direct on-site checks. This system utilizes the ThingSpeak platform as a data storage web server connected to the DHT11 sensor to detect temperature and humidity. ThingSpeak's advantage lies in its capability to be accessed through PCs or smartphones, and it's also integrated with MathWorks' MATLAB cloud software for data visualization. In the execution of this research, the methodology employed includes the prototype solution method for the research process and the Mean Absolute Percentage Error (MAPE) method to calculate sensor accuracy levels. As a result, this system is capable of real-time temperature and humidity monitoring for 24 hours, with data visualizable through the ThingSpeak platform. Therefore, it is expected that this system can enhance the quality of baby incubator monitoring, alleviate nurse fatigue, and minimize potential errors in data readings.</em></p> 2023-11-05T16:06:48+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1190 Hubungan Gaya Kepemimpinan dengan Kualitas Kehidupan Kerja Perawat di RSU Dadi Keluarga Purwokerto 2023-11-05T16:14:49+07:00 Farah Wahyu Prastiwi [email protected] Tri Sumarni [email protected] Indri Heri Susanti [email protected] <p>Pencapaian kualitas kehidupan kerja perawat didukung oleh pencapaian pelayanan kesehatan yang mempengaruhi bermutu. kualitas kehidupan kerja perawat ditentukan oleh gaya kepemimpinan kepala ruangan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gaya kepemimpinan perawat di RSU Dadi Keluarga Purwokerto berkorelasi dengan kualitas kehidupan kerja mereka. ni menggunakan deskripsi korelasi dan metode cross-sectional. Dalam penelitian ini, 44 perawat diambil sebagai sampel total. Penelitian ini menggunakan kuesioner. Penelitian ini menganalisis data menggunakan analisis persegi panjang. Sebagian besar responden penelitian, yang berusia antara 26 dan 35 tahun (97,7%), memiliki pendidikan D3 (70,5%), dan memiliki pengalaman kerja lebih dari 3 tahun (93,2%). Tabel menunjukkan komposisi responden yang sama, 50% laki-laki dan 50% perempuan. Gaya kepemimpinan kepala ruangan adalah partisipatif bagi sebagian besar responden, 32 responden (72,7%), memiliki kualitas kehidupan yang cukup baik., menurut 36 responden (81,8%). Ada hubungan antara gaya kepemimpinan dan kualitas kehidupan kerja perawat, dengan p value 0,042 (&lt;0,05). Penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan memengaruhi kualitas hidup perawat di RSU Dadi Keluarga Purwokerto. Disarankan bahwa perawat dapat meningkatkan kualitas kehidupan kerja dalam hal desain pekerjaan dengan berbicara dengan pimpinan rumah sakit tentang poin beban kerja. Dengan demikian, pemimpin rumah sakit dapat menurunkan beban kerja yang dialami perawat dengan menambah jumlah petugas yang berdinas dalam satu tim.</p> 2023-11-05T16:14:01+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1284 Uji Aktivitas Inhibitor Enzim Tirosinase Ekstrak Etanol Daun Jambu Biji (Psidium Guajava L.) 2023-11-05T16:20:31+07:00 Lare Putri Sekawan Mulyani Cahaya [email protected] Dina Febrina [email protected] Desy Nawangsari [email protected] <p>Melanin adalah pigmen yang memberi warna coklat atau coklat kehitaman pada kulit dan memainkan peran penting dalam perlindungan radiasi sinar UV. Kelebihan melanin menyebabkan hiperpigmentasi pada kulit seperti melasma, bercak gelap, dan penuaan. Menghambat aktivitas enzim tirosinase merupakan cara untuk menghambat produksi melanin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) dapat menghambat enzim tirosinase. Kemampuan sampel sebagai inhibitor enzim tirosinas dibaca dengan menggunakan ELISA reader pada panjang gelombang 492 nm, dengan menggunakan asam koja sebagai kontrol positif. Hasil penelitian ini menunjukkan ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) pada 100, 200, 300, 400 dan 500 ppm mempunyai rata – rata persen inhibitor berturut – turut yaitu 3,198%, 9,164%, 13,838%, 22,940%, 37,577%. Ekstrak etanol daun jambu biji mempunyai IC<sub>50</sub> inhibitor tirosinase sebesar 516 ppm, sedangkan pada asam koja mempunyai IC<sub>50 </sub>inhibitor tirosinase sebesar 200 ppm. Hal ini menunjukkan ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) memiliki aktivitas inhibitor enzim tirosinase yang lemah.</p> 2023-11-05T16:20:07+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1255 Studi Pengetahuan, Perilaku dan Sikap Penggunaan Kosmetika Pemutih Kulit pada Mahasiswi Farmasi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto 2023-11-05T18:09:53+07:00 Gemarindu Rambu Ilahi [email protected] Rani Prabandari [email protected] Khamdiah Indah Kurniasih [email protected] <p><em>Kosmetika digemari sebagian besar perempuan, salah satunya adalah kosmetika pemutih di kalangan mahasiswi. Penggunaan kosmetika dapat memberikan efek positif, seperti menjadikan kulit lebih cerah atau putih sebagaimana yang diinginkan. Keinginan untuk berpenampilan menarik dengan kosmetika tidak diikuti dengan pengetahuan, perilaku dan sikap yang memadai tentang produk kosmetika. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengetahuan, perilaku dan sikap mahasiswi Farmasi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto terkait dengan penggunaan kosmetika pemutih kulit serta mengetahui hubungan pengetahuan dan perilaku mahasiswi Farmasi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto terkait dengan penggunaan kosmetika pemutih kulit. Metode penelitian ini adalah statistik deskriptif. Teknik pengambilan sampel purposive sample sebanyak 136 responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner pengetahuan, perilaku dan sikap penggunaan kosmetika pemutih kulit, dengan analisis uji spearman rank. Hasil penelitian pengetahuan pada mahasiswi Farmasi angkatan 2019-2022 pada kategori baik. Perilaku pada mahasiswi angkatan Farmasi angkatan 2019-2022 pada kategori kurang. Sikap pada mahasiswi Farmasi angkatan 2019-2022 memiliki sikap yang beragam. Hasil analisis terdapat hubungan pengetahuan dengan perilaku pada mahasiswi Farmasi dengan p value 0,000 (p&lt;a).</em></p> <p><strong><em>Kata kunci: pengetahuan, perilaku, sikap, mahasiswi</em></strong></p> 2023-11-05T18:09:52+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1249 Asuhan Keperawatan Defisit Perawatan Diri Pada Pasien TN.S dengan Skizofrenia Di Ruang Sadewa Rumah Sakit Jiwa Prof DR. Soerojo Magelang 2023-11-05T18:24:03+07:00 Liza Rizqi Ismawati [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Suci Khasanah [email protected] <p>Gangguan jiwa adalah gangguan dalam cara berpikir, kehendak, emosi dan tindakan, di mana individu tidak dapat menyesuaikan diri dengan orang lain dan lingkungan. Prevelensi skizofrenia di Indonesia sebesar 7 per mil rumah tangga, artinya per 1.000 rumah tangga terdapat 7 rumah tangga yang ada pasien dengan skizofrenia, sedangkan prevelensi skizofrenia di Jawa Tengah sendiri menempati urutan ke lima yaitu sebesar 9%. Berdasarkan data di Rumah Sakit Jiwa Dr. Soerojo Magelang pada tahun 2015 jumlah pasien dengan defisit perawatan diri adalah 212, tahun 2017 mengalami penurunan jumlah yaitu 131 pasien. Pada awal tahun 2017 terdapat 300 (69%) klien dengan skizofrenia dan mengalami peningkatan menjadi 430 (76%) kasus skizofrenia pada tahun 2018 dimana klien skizofrenia yang dirawat rata-rata mengalami kondisi gangguan perawatan diri khususnya personal hygiene (65%) karena ketika dirumah klien tidak mendapatkan perawatan diri keluarga.<br> Metode yang digunakan peneliti adalah penelitian deskriptif dengan melakukan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, penegakan diagnosa, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Analisa data dilakukan dengan narasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa semua intervensi berhasil dilakukan dan masalah keperawatan teratasi, ditunjukan dengan Tn.S selama tiga hari dari data asuhan keperawatan dengan diagnosa Defisit Perawatan Diri berhubungan dengan riwayat defisit perawatan diri kepada pasien teratasi, Penulis mampu melaksanakan terapi strategi pelaksana 1 samai 4 dengan strategi pelaksana 1 pasien mampu melakukan kebersihan diri secara mandiri, strategi pelaksana 2 pasien mampu melakukan berdandan/berpakaian secara baik, strategi pelaksana 3 pasien mampu melakukan makan dengan baik, strategi 4 pasien mampu melakukan BAB/BAK secara mandiri.</p> 2023-11-05T18:23:29+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1250 Cost Minimalization Analysist Penggunaan Antidiabetik Metformin dan Glimepirid pada Pasien Diabetes Melitus di Puskesmas Cimanggu 1 2023-11-05T20:12:28+07:00 Sunarti Sunarti [email protected] Diana Fika Sari [email protected] Khamdiah Indah Kurniasih [email protected] <p><em>Diabetes melitus (DM) merupakan penyakit kronis yang sering terjadi ketika pankreas tidak dapat menghasilkan cukup insulin. Diabetes melitus dapat diatasi dengan obat-oabtan. Pengobatan DM di Indonesia sering menggunakan Metformin dan Glimepiride yang mana kedua obat ini memiliki mekanisme kerja yang berbeda dan dapat membantu mengontrol kadar gula darah pasien. Biaya pengobatan dan jumlah penderita DM yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Peningkatan ini disebabkan karena populasi pasien yang semakin banyak mengakibatkan meningkatnya penggunaan obat dan adanya obat-obat baru yang lebih mahal. Peningkatan harga ini menyebabkan masyarakat harus mempertimbangkan obat yang akan digunakan selain dari efektivitasnya karena pertimbangan biaya juga menjadi faktor penting dalam pengambilan keputusan pengobatan alternatif pemilihan obat yang beragam, untuk itu perlu adanya suatu kebijakan guna menentukan terapi mana yang efesien dan memiliki biaya yang terendah dengan salah satu metode yaitu cost minimization analysis (CMA) atau analisis minimalisasi biaya. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis Cost Minimization Analysis (CMA) penggunaan antidiabetik Metformin dan Glimepiride pada pasien diabetes melitus di Puskesmas Cimanggu 1. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien dengan diagnosis diabetes melitus di Puskesmas Cimanggu 1 periode Januari-Desember 2021, sedangkan pengambilan sampel dengan cara total sampling yang mana data dikumpulkan melalui catatan tertulis. Hasilnya diketahui bahwa biaya total rata-rata antidiabetik metformin adalah Rp. 194.218/ pasien, biaya total total rata-rata antidiabetik glimepiride adalah Rp. 196.303/ pasien dan antidiabetik yang memiliki biaya paling minimal pada pasien prolanis diabetes melitus di Puskemas Cimanggu 1 Majenang Kabupaten Cilacap adalah metformin.</em></p> 2023-11-05T20:12:27+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1247 Pengaruh Return on Equity, Debt to Asset Ratio dan Operating Profit Margin terhadap Harga Saham Perbankan 2023-11-05T20:23:12+07:00 Richard Dermawan Handoyo [email protected] Faizal Rizky Yuttama [email protected] Kartika Dwi Chandra Sari [email protected] <p><em>Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return on equity, Debt to Asset Ratio dan Operating Profit Margin terhadap harga saham perusahaan perbankan. Sampel dalam penelitian ini adalah 11 perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2020-2022. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling dengan kriteria tertentu. Teknik analisis data yang digunakan dengan menggunakan analisis Regresi Linier Berganda dan analisis uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Berdasarkan hasil analisis data didapatkan hasil bahwa Return on Equity berpengaruh terhadap harga saham, Debt to Asset Ratio berpengaruh terhadap harga saham dan Operating Profit Margin berpengaruh terhadap harga saham. Return on Equity, Debt to Asset Ratio dan Operating Profit Margin secara simultan berpengaruh terhadap harga saham.</em></p> 2023-11-05T20:23:11+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1246 Pengaruh Corporate Social Responsibility dan Struktur Modal terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan 2023-11-05T20:27:54+07:00 Gesang Wijayanto [email protected] Kartika Dwi Chandra Sari [email protected] Alfizi Alfizi [email protected] <p>Perusahaan saat ini semakin berkembang pesat dengan adanya kewajiban dalam pengungkapan corporate social responsibility sehingga akan membantu perusahaan dalam memperoleh sebuah laba. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility dan struktur modal terhadap kinerja keuangan perusahaan perbankan. Sampel dalam penelitian ini adalah 28 perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019-2021 dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan berbagai kriteria tertentu. Teknik analisis data yang digunakan yaitu menggunakan analisis regresi linier berganda dan analisis uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi dan uji koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa Corporate Social Responsibility (CSR) berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan (ROE), struktur modal (LTDtER) berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan (ROE), Corporate Social Responsibility (CSR) dan struktur modal secara simultan berpengaruh terhadap kinerja keuangan (ROE).</p> 2023-11-05T20:27:53+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1245 Analisis Perbandingan Return dan Risiko Ethereum, Bitcoin, Saham, dan Emas di Tahun 2019-2022 Sebagai Alternatif Investasi 2023-11-05T20:33:09+07:00 Debby Amarga Buana Pratama [email protected] Faizal Rizky Yuttama [email protected] Slamet Slamet [email protected] <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat return dari instrument saham, emas, dan cryptocurrency. Dalam peneltian ini menggunakan metode komparatif menggunakan data sekunder. Sampel dalam penelitian ini adalah 192 data dari 4 instrumen investasi yang diambil dari harga penutupan selama periode 2019-2022. Jenis penelitian ini menurut tingkat <em>eksplanasi </em>adalah penelitian komparatif. Penelitian ini disebut dengan penelitian komparatif karena menguji parameter populasi yang berbentuk perbandingan. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan <em>return</em>, risiko, dan kinerja investasi ethereum, bitcoin saham, dan emas. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan metode sharpe, treynor dan Jensen yang dihitung melalui <em>software </em>SPSS 25 dan Microsoft excel. Hasil dalam penelitian ini menemukan bahwa terdapat perbedaan yang nyata antara return dan risiko yang dihasilkan dari bitcoin, ethereum, indeks saham JKSE, dan emas.</p> 2023-11-05T20:33:09+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1233 Penerapan Algoritma Kmeans Clustering – Calinski Harabasz dalam Mendiagnosa Penyakit Hipertensi 2023-11-05T20:52:46+07:00 Korisa Putri [email protected] Khoirun nisa [email protected] Purwono Purwono [email protected] <p>Meningkatnya jumlah dan ragam penyakit yang diderita masyarakat akibat perubahan gaya hidup yang dipengaruhi oleh kemajuan zaman. Salah satu Penyakit Tidak Menular (PTM) telah menjadi faktor utama dalam menyebabkan kematian di seluruh dunia. PTM yang saat ini menjadi tantangan serius dalam bidang kesehatan adalah penyakit hipertensi. Hipertensi, yang juga dikenal sebagai tekanan darah tinggi, yang merujuk pada kondisi di mana tekanan dalam arteri mengalami peningkatan. Penelitian ini berfokus pada pengelompokan dan mendiagnosa penyakit hipertensi serta bertujuan untuk melakukan klasterisasi terhadap data tersebut. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan CRISP-DM. Hasil dari uji coba tersebut kemudian dievaluasi menggunakan <em>Calinski-Harabsz</em> (CH). Nilai evaluasi yang dihasilkan <em>Calinki-Harabasz</em> (CH) sebesar 371.70 pada cluster (k)=3.</p> 2023-11-05T20:52:46+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1222 The Development of E-storybook to Improve Speaking Skills 2023-11-05T21:14:32+07:00 Neilia Almustaflikhah [email protected] Barlian Kristanto [email protected] Tri Pujiani [email protected] <p>Meningkatkan keterampilan berbicara sangat penting bagi pelajar bahasa Inggris karena memungkinkan mereka untuk mengomunikasikan pikiran dan emosi mereka secara efektif. Namun, banyak siswa kesulitan berbicara bahasa Inggris karena kemampuan bahasa yang tidak memadai dan kurangnya pengalaman berbicara. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-storybook sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa. E-storybook dirancang berdasarkan model pengembangan ADDIE dan telah divalidasi oleh para ahli. Itu dilaksanakan di kelas klub bahasa Inggris di SMK Negeri 1 Purwokerto, dan hasilnya dievaluasi melalui pre-test dan post-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-storybook yang dikembangkan merupakan alat yang efektif untuk meningkatkan keterampilan berbahasa Inggris siswa, memotivasi mereka untuk terlibat dalam berbicara bahasa Inggris. Buku cerita elektronik terbukti sangat cocok untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa, menawarkan fitur seperti hyperlink ke kata-kata glosarium serta suara dan video terintegrasi, berkontribusi pada pemahaman dan pelafalan yang lebih baik.</p> 2023-11-05T21:14:31+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1215 Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan Konsumsi Obat pada Penderita Diabetes mellitus di Puskesmas 1 Kembaran Banyumas 2023-11-05T21:19:55+07:00 Wulan Sari [email protected] Noor Yunida Triana [email protected] Ita Apriliyani [email protected] <p>Diabetes mellitus disebabkan pankreas tidak memproduksi insulin dengan baik sehingga kadar glukosa dalam sel tidak seimbang. DM menyebabkan komplikasi jadi, untuk mencegah komplikasi harus patuh mengkonsumsi obat antidiabetes. Dukungan keluarga penting saat masa pengobatan. Salah satu bentuk dukungan yaitu memberi motivasi untuk patuh mengkonsumsi obat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan dan karakterisik responden yang DM di Prolanis Puskesmas 1 Kembaran. Metode penelitian deskripsi korelasi (cross sectional). Teknik sampel non-probability sampling (total sampling) responden yang mengikuti kegiatan prolanis sebanyak 35 responden. Menggunakan kuesioner dukungan keluarga dan kuesioner MMAS-8. Menggunakan ujji Spearman Rank hasil dukungan keluarga baik 91,4% dan kepatuhan minum obat 91,4%. Hasil uji korelasi nilai p-value 0,000 (p&lt;0,05) dengan hasil nilai koefisien kuat (0,645) yang artinya ada hubungan yang kuat dan signifikan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan konsumsi obat pada penderita diabetes mellitus di Puskesmas 1 Kembaran Banyumas. Jadi, disarankan responden untuk mematuhi minum obat dengan bantuan dukungan keluarga agar terhindar dari komplikasi yang dihasilkan oleh diabetes mellitus.</p> 2023-11-05T21:19:54+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1212 Formulasi Lip Balm dengan Variasi Konsentrasi Emolien Minyak Bunga Kenanga (Cananga Oil) dan Sari Buah Stroberi (Fragaria Vesca L) Sebagai Pewarna Alami 2023-11-05T21:24:13+07:00 Silfa Zuliyanti Ahmad [email protected] Rani Prabandari [email protected] Galih Samodra [email protected] <p>Lip balm adalah sediaan kosmetik untuk melembabkan bibir dan menjaga kesehatan bibir agar tetap lembab &nbsp;dan menambah nilai estetika. Minyak bunga kenanga (Cananga oil) digunakan sebagai emolien alami yang di campur dengan sari buah stoberi (Fragaria vesca L) sebagai pewarna alami. Penelitian ini bertujuan menformulasikan minyak bunga kenanga (Cananga oil) yang dibuat perbandingan dengan sari buah stoberi (Fragaria vesca L) yaitu formulasi 0 (blanko), Formulasi 1 (15:10), formulasi 2 (10:15) dan formulasi 3 (5:20). Hasil uji sifat fisik lip balm menunjukkan bahwa sediaan berbentuk krim warna pink muda hingga pink tua pink tua yang homogen dan mudah dioles sehingga memenuhi standar yaitu warna pink hingga kemerahan yang homogen dan mudah di oleskan. Mempunyai pH 4,6- 6,3 yang memenuhi standar yaitu pH 4,5-6,5 dan memiliki daya lekat 4,54-4,76 detik yang memenuhi standar &gt;4 detik dengan viskositas 15.551-19.211 yang memenuhi standar 10.000-20.000 cps serta nilai daya sebar 5,1-6,3 yang memenuhi standar 5-7 cm dan kelembaban F1-F3 40,9%-73,5% yang memenuhi standar lembab 40%-60%. Uji iritasi yaitu sediaan tidak menyebabkan iritasi serta uji kesukaan didapatkan bahwa lip balm pada formula 1 merupakan formula terbaik yang banyak disukai oleh panelis. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa formula 1,2 dan 3 lip balm sudah memenuhi standar uji.</p> 2023-11-05T21:24:12+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1195 Pemberian Teknik Relaksasi Nafas Dalam Untuk Mengatasi Masalah Nyeri Akut Pada Lansia Dengan Hipertensi Di Puskesmas Sumbang 1 2023-11-05T21:32:30+07:00 Pamella Amanda Lianislami [email protected] Madyo Maryoto [email protected] Wasis Eko Kurniawan [email protected] <p>Hipertensi ini sebanyak 90-95% kasusnya tidak diketahui penyebabnya para pakar menemukan hubungan antar Riwayat keluarga penderita hipertensi (Genetik) dan resiko menderita penyakit ini. Selain itu stress sebagai tertunduh utama, dan faktor-faktor lain yang mempengaruhinya. Faktor-faktor yang termasuk dalam penyebab dari hipertensi ini adalah lingkungan, kelainan metabolisme, obesitas, merokok, konsumsi alkohol. Tujuan penelitian menggambarkan asuhan keperawatan nyeri akut pada lansia dengan hipertensi. Metode penelitian ini menggunakan studi kasus dengan jumlah 1 sebagai responden. Metode pengumpulan data pada penelitian ini meliputi wawancara, observasi, dan pemeriksaan fisik, dan studi dokumentasi. Hasil Pengkajian Ny. K didapatkan tekanan darah 195/98 mmHg, dan nyeri dikepala. Diagnosa utama pada Ny. K yaitu nyeri akut berhubungan dengan agen pencedera fisiologis. Hasil penelitian didapatkan setelah dilakukan manajemen nyeri selama 3x50 menit dengan fokus tindakan utama teknik relakasasi nafas dalam, didapatkan nyeri menurun, tekanan daran menurun. Hal ini dapat disuimpulkan bahwa teknik relaksasi nafas dalam dapat digunakan untuk membantu proses menurunkan rasa nyeri pada pasien dengan nyeri akut.</p> 2023-11-05T21:32:29+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1198 Asuhan Keperawatan Gangguan Persepsi Sensori Halusinasi Pendengaran Pada Tn.M Dengan Skizofrenia Di RSJ Prof. Dr. Soerojo Magelang 2023-11-05T21:36:08+07:00 Wahyu Tri Pamungkas [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] <p><em>Skizofrenia adalah gangguan jiwa yang terjadi dan dialami oleh orang-orang yang telah menembus kelas sosial, salah satunya adalah halusinasi</em><em>. G</em><em>angguan jiwa dimana klien mengalami gangguan persepsi sensorik, dimana klien terdapat sensasi yang tidak nyata meliputi penglihatan, bunyi, bau, rasa, dan sentuhan</em><em>. Penelitian ini bertujuan untuk</em> <em>m</em><em>elakukan</em> <em>a</em><em>suhan </em><em>k</em><em>eperawatan </em><em>gangguan persepsi sensori halusinasi pendengaran pada Tn. M dengan skizofrenia RSJ Prof. dr. Soerojo Magelang. </em></p> <p>Metode yang digunakan adalah studi kasus asuhan keperawatan meliputi pengkajian, perumusan diagnosa keperawatan, intervensi, impelementasi dan evaluasi. Berdasarkan hasil menunjukan setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3 x 8 jam didapatkan halusinasi pendengaran dapat terkontrol dengan cara menghardik, berbincang-bincang dengan orang lain membuat jadwal dan minum obat.</p> <p><em>Kesimpulannya adalah kerjasama antar tim kesehatan dan klien atau keluarga klien sangat diperlukan untuk keberhasilan asuhan keperawatan pada klien, komunikasi terapeutik dapat mendorong klien lebih kooperatif, peran keluarga sangat penting dalam merawat klien dengan gangguan persepsi sensori: halusinasi pendengaran.&nbsp; </em></p> <p><strong><em>&nbsp;</em></strong></p> <p><strong>Kata kunci</strong>: <em>Asuhan keperawatan jiwa, Halusinasi pendengaran, Skizofrenia</em></p> 2023-11-05T21:36:08+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1197 Asuhan Keperawatan Halusinasi Pendengaran pada Pasien dengan Skizofrenia Di RSJ Prof. Dr. Soerojo Magelang 2023-11-05T21:39:09+07:00 Hengki Nugroho [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>Skizofrenia merupakan gangguan jiwa berat yang memiliki tanda gejala&nbsp; halusinasi. Salah satu tanda positif&nbsp; bahwa seseorang mengalami skizofrenia yaitu halusinasi. Halusinasi yang paling banyak terjadi adalah halusinasi&nbsp; pendengaran. Halusinasi pendengaran ditandai dengan perilaku seseorang yang secara tiba-tiba tampak tertawa sendiri, berbicara sendiri, marah-marah, serta menutup telinga karena menurut pasien mengganggap itu ada. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan asuhan keperawatan pada pasien skizofrenia dengan masalah halusinasi pendengaran di RSJ prof. Dr Soerojo Magelang. Jenis rancangan serta pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu studi kasus, menggunakan pendekatan proses keperawatan. Peneliti mendapatkan data pasien menggunakan metode wawancara, observasi, studi dokumentasi dan studi kepustakaan. Instrument penelitian yang digunakan pada wawancara yaitu peneliti sendiri dengan alat bantu pedoman pengkajian dan Strategi Pelaksanaan (SP). Hasil Pengkajian pada faktor presipitasi yaitu ketika pulang dari RSJ yang lalu, pada bulan Oktober tahun 2022 klien tidak meminum obatnya secara teratur dan pada akhirnya klien kambuh lagi sehingga pada bulan Januari tahun 2023&nbsp; klien di bawa kembali ke RSJ Soerojo Magelang. Setelah penulis melakukan asuhan keperawatan selama 3 hari, penulis dapat memberikan kesimpulan dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan terhadap pasien dengan gangguan sensori, halusinasi pendengaran, diantaranya: Penulis mampu melakukan hubungan saling percaya dengan pasien, dibuktikan dengan pasien mampu menjawab salam,mau dibimbing cara mengontrol halusinasi, pasien duduk berdampingan dengan perawat dan mau menceritakan masalah yang sedang dirasakan pasien.</p> 2023-11-05T21:39:09+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1204 Hubungan Verbal Abuse Orang Tua dengan Tingkat Kepercayaan Diri pada Anak di SD Negeri 1 Sokaraja Tengah 2023-11-05T21:48:23+07:00 Anti Alya Nuretha [email protected] Ikit Netra Wirakhmi [email protected] Noor Yunida Triana [email protected] <p>Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak (UPTD PPA) Kabupaten Banyumas melaporkan 115 kejadian kekerasan anak pada tahun 2022, dengan 15 insiden di antaranya merupakan verbal abuse yang menyerang psikologi anak. Badan Pusat Statistik (BPS) Wilayah Banyumas melaporkan 7 kasus di Kecamatan Sokaraja, dengan 2 kasus verbal abuse yang menyerang psikis anak pada tahun 2021. Badan Pusat Statistik (BPS) Daerah Banyumas tahun 2021 kasus kekerasan pada anak di kecamatan Sokaraja menempati posisi tertinggi ketiga sebanyak 7 kasus, dengan kasus verbal abuse yang menyerang psikis anak terlapor sebanyak 2 kasus. Penelitian dilaksanakan di SD Negeri 1 Sokaraja Tengah dengan tujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara verbal abuse orang tua dengan tingkat kepercayaan diri pada anak. Penelitian ini menggunakan model studi korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini merupakan anak-anak kelas IV dan V dengan jumlah sampel sebesar 52 anak yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi menggunakan teknik total sampling. Uji analisis bivariat penelitian menggunakan Uji Range Spearman. Penelitian ini mememberikan hasil bahwa terdapat korelasi antara verbal abuse orang tua dengan kepercayaan diri anak-anak dengan nilai p value 0.000 &lt; 0.05. Oleh karena itu perlunya upaya pihak sekolah dalam penguatan peran orang tua dalam pengasuhan yang baik terhadap anak sehingga mampu meningkatkan kepercayaan diri pada anak.</p> 2023-11-05T21:47:43+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1210 Hubungan Personal Hygiene Saat Menstruasi dengan Kejadian Pruritus Vulvae pada Remaja di Pondok Pesantren Al-Jamil Purwokerto 2023-11-05T22:05:56+07:00 Febri Sasmita [email protected] Siti Haniyah [email protected] Feti Kumala Dewi [email protected] <p>Kebersihan daerah genetalia (<em>personal hygiene</em>) saat menstruasi masih sering diabaikan oleh remaja putri, jika tidak menjaga kebersihan genetalia, maka bisa menyebabkan vulva menjadi lembab, sehingga bakteri akan tumbuh menyebabkan rasa gatal yang disebut <em>pruritus vulvae</em>. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan <em>personal hygiene</em> saat menstruasi&nbsp; dengan kejadian <em>pruritus vulvae</em> pada remaja putri &nbsp;pondok Al-Jamil Purwokerto. Metode penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif, desain penelitian dengan pendekatan <em>cross sectional</em>, populasi untuk penelitian berjumlah 17, di SMP berjumlah 5 &nbsp;remaja putri MTS berjumlah 12 remaja putri dan MAN berjumlah 20 remaja putri yang sudah menstruasi di pondok pesantren Al-Jamil Purwokerto. Hasil uji menggunakan lambda, ada hubungan antara 2 variabel pruritus vulvae dengan <em>personal hygiene</em> saat menstruasi dengan <em>p value</em> 0,003, sehingga kekuatan hubungan bernilai 0,588 yang menunjukkan korelasi sedang. Maka semakin baik <em>personal hygiene </em>kejadian <em>pruritus vulvae</em> tidak terjadi.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> 2023-11-05T22:04:56+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1306 Evaluasi Keamanan Sistem Informasi Berbasis Web Menggunakan Metode SQL Injection 2023-11-05T22:25:57+07:00 Azkiyatun Nadroh [email protected] Ramadya Wahyu Dwinanto [email protected] <p>Perkembangan teknologi informasi dan digital sangat pesat hingga saat ini. Membuat informasi tersedia melalui berbagai media. Internet website dan mobile saat ini menjadi andalan dalam memberikan informasi kepada masyarakat global. Dengan bantuan Internet, informasi tersedia untuk semua orang, tanpa memandang batas wilayah, waktu dan usia. Hal ini memungkinkan pengguna di seluruh dunia untuk mengakses informasi publik sebagai sumber informasi. Aplikasi multi-pengguna seperti itu adalah target yang menarik bagi penyerang. Sayangnya, saat ini lebih dari 90% aplikasi ini rentan, dengan jumlah rata-rata 13 kerentanan per aplikasi. Penelitian ini membahas tentang penetration testing untuk menguji keamanan website pmb.uhb.ac.id menggunakan SQL injection. Website tidak terkena efek SQL Injection. Tetapi berdasarkan hasil pemindaian celah, ditemukan bahwa celah terbanyak pada tingkat sedang baik dari hasil pemindaian Nessus maupun Acunetix. Celah yang banyak ditemukan berasal dari celah yang bergantung pada Cross Site Scripting.</p> 2023-11-05T22:25:57+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1183 Implementasi Sistem Pemanggil Perawat Berbasis Teknologi IoT-RFID dengan Notifikasi ke Telegram 2023-11-07T06:16:17+07:00 Siti Rubaeah [email protected] Imam Ahmad Ashari [email protected] Deny Nugroho Triwibowo [email protected] <p><em>IoT technology has rapidly advanced in various fields, including the healthcare sector. In healthcare, there are various IoT-based systems, such as early detection of heart disease, RFID for medical records, and nurse call systems. Nurse call systems are used by inpatients to summon nurses when they are not present in the patient's room. In this research, a nurse call system was developed using IoT-RFID technology with notifications sent to Telegram and call summaries presented on a website, employing a prototype system development approach. The research findings indicate that in white box testing, a Cyclomatic Complexity value of 3 was obtained, indicating that the program's logic flow has an equivalent complexity level. Black box testing showed that all functions performed well, and for the usability test, the average values obtained were 86.6% for effectiveness, 80% for efficiency, and 93.8% for usefulness.</em></p> 2023-11-07T06:13:55+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1184 Sistem Pakar : Deteksi Virus Covid-19 Menggunakan Metode Forward Chaining 2023-11-09T15:50:47+07:00 Saruni Dwiasnati [email protected] Adi Hartanto [email protected] <p>Pandemi Covid-19, yang bermula di China dan tiba di Indonesia pada Maret 2020, telah memberikan pengaruh signifikan terhadap aspek sosial dan ekonomi masyarakat. Virus ini memiliki kecenderungan untuk ditularkan dan disebarkan secara cepat melalui droplet antar manusia. Beberapa hal yang mempengaruhi penularan termasuk kondisi sistem imun seseorang, seperti faktor usia, kondisi kesehatan, kebersihan, dan jenis suplemen yang dikonsumsi. Salah satu upaya penting dalam menghadapi pandemi ini adalah dengan menyebarkan informasi yang benar tentang pencegahan. Informasi yang tepat diharapkan dapat mendukung masyarakat dalam upaya pencegahan. Kesadaran individu untuk menjaga kebersihan sangat krusial dalam mencegah penyebaran virus yang telah merenggut banyak nyawa. Kurangnya informasi dan kesadaran dapat berakibat fatal. Dalam kondisi seperti ini, diperlukan ahli yang memahami dengan baik tentang virus dan gejalanya. Studi ini bermaksud&nbsp; membuat&nbsp; sistem&nbsp; pakar&nbsp; yang&nbsp; sederhana&nbsp; menggunakan&nbsp; ilmu&nbsp; yang&nbsp; didapat&nbsp; dari seorang&nbsp; pakar,&nbsp; lalu&nbsp; dibuat&nbsp; daftar&nbsp; pertanyaan&nbsp; untuk&nbsp; mendeteksi&nbsp; apakah&nbsp; seseorang terdeteksi terkena virus covid-19 atau tidak,&nbsp; serta&nbsp; memberikan informasi parameter yang membuat seseorang terkena penyakit tersebut. Oleh karena itu, metode deteksi Covid-19 melalui analisis data dengan Forward Chaining menjadi penting. Penulis mengumpulkan data dengan metode wawancara dan survei &nbsp;guna mengetahui gejala - gejala apa saja yang timbul saat terkena penyakit&nbsp; virus&nbsp; covid-19.&nbsp; Selain&nbsp; wawancara dan survei,&nbsp; metode&nbsp; studi&nbsp; Pustaka&nbsp; juga&nbsp; digunakan&nbsp; untuk mendukung&nbsp; pemecahan&nbsp; masalah&nbsp; penelitian.&nbsp; Daftar&nbsp; buku&nbsp; dan&nbsp; jurnal&nbsp; yang&nbsp; digunakan&nbsp; sebagai bahan studi penelitian dapat dilihat pada halaman daftar Pustaka dari laporan penelitian ini. Dan didapatkan demam, batu, hilangnya indera perasa atau penciuman, pegel,pegel, infeksi saluran pernapasan, dan sakit kepala yang termasuk ke dalam gejala yang timbul saat terkena virus covid-19</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1202 Gambaran Pengetahuan Remaja Tentang Bullying Pada Siswa SMP Negeri 4 Purbalingga 2023-11-08T08:49:34+07:00 Novita Setiarini [email protected] Ita Apriliyani [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] <p>Bullying adalah perilaku agresif negatif yang digunakan ketika seseorang melakukannya terhadap seseorang yang mereka anggap lebih lemah darinya. Bullying akan menyebabkan beberapa dampak buruk seperti kecemasan, depresi, stress, dan membuat korban tidak merasa nyaman berada di lingkungan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang bullying pada siswa SMP Negeri 4 Purbalingga. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 4 Purbalingga kelas VIII sebanyak 148 siswa. Pengambilan sampel yaitu dengan menggunakan teknik stratified random sampling. Pengambilan data dilakukan dengan membagikan kuesioner pengetahuan bullying. Data diolah dengan program SPSS versi 26.0 dengan menggunakan analisis univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan bullying di SMP Negeri 4 Purbalingga yaitu sebanyak 146 responden (98,6%) memiliki pengetahuan baik, 2 responden (1,4%) memiliki pengetahuan yang cukup. Kesimpulan dari penelitian ini adalah SMP Negeri 4 Purbalingga memiliki pengetahuan tentang bullying baik.</p> 2023-11-08T08:49:33+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1293 Implementasi Gamifikasi Pada Perancangan Aplikasi Mobile Diabetes Menggunakan Metode Framework of Game Element 2023-11-08T13:28:26+07:00 Kiki Alfaini Nurrizki [email protected] Muhammad Rizqi Ramadhan [email protected] Diani Romiati [email protected] <p><em>Gaya hidup tidak sehat disebabkan karena banyak orang tidak sadar pentingnya menjaga gaya hidup sehat salah satunya terkait dengan tingginya konsumsi gula darah yang menyebabkan penyakit diabetes. Di Indonesia, diperkirakan populasi penderita diabetes dewasa berusia antara 20-79 tahun adalah sebanyak 19.465.100 orang dengan prevalensi diabetes pada usia tersebut adalah 10,6%. Dengan hal tersebut diperlukan solusi dengan memanfatkan perkembangan teknologi dalam pencegahan dan perawatan penyakit diabetes. Penelitian ini menggunakan konsep gamifikasi yang merupakan kerangka kerja konseptual yang menerapkan penggunaan elemen dan teknik game dalam konteks non-game untuk meningkatkan interaksi antara manusia dan komputer dan sebagai pemecah masalah secara efektif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang aplikasi mobile menggunakan gamifikasi yang dapat membantu penderita diabetes mengatur pola diet guna mengontrol gula darah dan mengevaluasi kepatuhannya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan skema gamifikasi yang diusulkan oleh Hunter dan Werbach berupa framework of game element yang terdiri dari tiga kategori yaitu dynamics, mechanics, dan components. Dalam elemen components diadopsi elemen kunci utama gamifikasi yaitu elemen progress path, feedback and reward, dan interface and user experience. Hasil yang didapat adalah suatu rancangan aplikasi mobile diet bagi penderita diabetes yang menyatakan bahwa elemen gamifikasi berhasil diterapkan untuk solusi pola diet penderita diabetes.</em></p> 2023-11-08T09:10:58+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1299 Pengaruh Umur Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, dan Solvabilitas Terhadap Audit Delay 2023-11-08T09:12:44+07:00 Ira Agnesyfa [email protected] Giovanny Bangun Kristianto [email protected] Esti Saraswati [email protected] <p>Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh umur perusahaan, ukuran perusahaan, profitabilitas, dan solvabilitas terhadap audit delay pada perusahaan sektor energy yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2022. Populasi pada penelitian ini yaitu 81 perusahaan dengan sampel yaitu 23 perusahaan yang diperoleh menggunakan teknik purposive sampling. Metode penelitian menggunakan regresi linier berganda dengan pendekatan data panel data panel. Hasil penelitian menunjukan bahwa umur perusahaan dan profitabilitas berpengaruh negatif terhadap audit delay, ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap audit delay, dan solvabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay.</p> 2023-11-08T09:12:44+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1256 Asuhan Keperawatan Hipovolemia Pada An."A" dengan Diare di Ruang Kepodang Atas Rsud Ajibarang 2023-11-08T09:15:17+07:00 Kisti Indah Puspitasari [email protected] Murniati Murniati [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] <p>Diare merupakan suatu keadaan pengeluaran tinja yang tidak normal atau tidak seperti biasanya yang ditandai dengan peningkatan volume, keenceran, serta frekuensi buang air besar lebih dari tiga kali dan pada neonatus lebih dari 4 kali sehari sehingga dengan atau tanpa lendir darah. Diare dapat terjadi pada rentang usia berapapun mulai dari anak-anak hingga lansia. Tujuan dari studi kasus ini adalah memberikan asuhan keperawatan hipovolemia pada An. A dengan diare di Ruang Kepodang Atas RSUD Ajibarang. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan melakukuan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, penegakan diagnosa, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Analisa data dilakukan dengan narasi. Hasil studi kasus yang telah dilakukan dengan pemberian terapi oralit dan zinc syrup pada pasien hipovolemia dapat mengembalikan cairan yang hilang akibat diare, menurunkan volume feses, muntah dan mempercepat penyembuhan diare. Dari hasil penelitian yang dilakukan pada tanggal 19-21 Juli 2023 didapatkan hasil bahwa pemberian terapi cairan oralit dan zinc syrup dapat mengembalikan cairan yang hilang akibat diare, menurunkan volume feses, muntah dan juga mempercepat penyembuhan diare. Asuhan keperawatan hipovolemia pada An. A dengan diare dapat teratasi sebagian.</p> <p>&nbsp;</p> <p>Kata kunci : Diare, Hipovolemia, Oralit, Study Kasus, Zinc syrup</p> <p>Diare merupakan suatu keadaan pengeluaran tinja yang tidak normal atau tidak seperti biasanya yang ditandai dengan peningkatan volume, keenceran, serta frekuensi buang air besar lebih dari tiga kali dan pada neonatus lebih dari 4 kali sehari sehingga dengan atau tanpa lendir darah. Diare dapat terjadi pada rentang usia berapapun mulai dari anak-anak hingga lansia. Tujuan dari studi kasus ini adalah memberikan asuhan keperawatan hipovolemia pada An. A dengan diare di Ruang Kepodang Atas RSUD Ajibarang. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan melakukuan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, penegakan diagnosa, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Analisa data dilakukan dengan narasi. Hasil studi kasus yang telah dilakukan dengan pemberian terapi oralit dan zinc syrup pada pasien hipovolemia dapat mengembalikan cairan yang hilang akibat diare, menurunkan volume feses, muntah dan mempercepat penyembuhan diare. Dari hasil penelitian yang dilakukan pada tanggal 19-21 Juli 2023 didapatkan hasil bahwa pemberian terapi cairan oralit dan zinc syrup dapat mengembalikan cairan yang hilang akibat diare, menurunkan volume feses, muntah dan juga mempercepat penyembuhan diare. Asuhan keperawatan hipovolemia pada An. A dengan diare dapat teratasi sebagian.</p> <p>Kata kunci : Diare, Hipovolemia, Oralit, Study Kasus, Zinc syrup</p> 2023-11-08T09:15:16+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1257 Edukasi Tentang Mp-ASI Bagi Anak Usia 6-24 Bulan Pada Ibu di Posyandu Remujug 2 Desa Kebanggan 2023-11-08T09:17:05+07:00 Aldiana Oktavia [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Murniati Murniati [email protected] <p>Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI) adalah suatu makanan maupun minuman yang akan diberikan <br>pada bayi ketika usia 6-24 bulan. Pemberian MP-ASI yang terlalu dini dapat menyebabkan bayi mengalami <br>kesulitan dalam memenuhi kebutuhan nutrisinya dan juga beresiko mengalami infeksi serta diare. Hasil <br>wawancara dengan Bidan Desa juga mengatakan bahwa faktor yang mempengaruhi status gizi kurang pada <br>balita tersebut terjadi dikarenakan pola asuh dari sang ibu serta pengaruh orang terdekat, hasil wawancara <br>dengan 4 Ibu yang mempunyai anak usia 6-24 bulan di Desa Kebanggan didapatkan hasil 3 ibu tidak <br>memberikan MP-ASI kepada anak sesuai dengan umur dan 1 orang tua sudah tahu, tetapi terkadang <br>membeli MP-ASI secara instan. Tujuan pengabdian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan ibu tentang <br>MP-ASI. Metode yang digunakan adalah metode ceramah, diskusi, tanya jawab, serta pre-test dan post-test. <br>Hasil : terjadi kenaikan rata-rata peningkatan pengetahuan ibu sebelum dan sesudah diedukasi yaitu sebesar <br>82,72% menjadi 88,18%. Kesimpulan : terjadi peningkatan pengetahuan ibu tentang MP-ASI setelah <br>diberikan edukasi, serta peserta yang hadir cukup antusias mengikuti kegiatan.</p> 2023-11-08T09:17:04+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1227 Studi kasus cara mengontrol marah pada pasien untuk mengatasi masalah perilaku kekerasan pada Tn.T dengan Skizofrenia 2023-11-08T09:25:44+07:00 Nawal Ayu Azkia [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Ita Apriliyani [email protected] <p>Gangguan jiwa berat dan kronis menurut data world health organization (WHO) terdapat 20 juta orang terkena skizofrenia. Prevelensi angka kejadian gangguan jiwa berat pada penduduk Indonesia yaitu resiko perilaku kekerasan dengan jumlah 10,4% di Provinsi Jawa Tengah Daerah Istimewa Yogyakarta. Skizofrenia adalah gangguan jiwa yang dapat berakhir dengan hilangnya nyawa seseorang. Dari data RSJ Prof. Dr. Soerojo Magelang menunjukkan masih tingginya angka kejadian skizofrenia dengan masalah penyerta risiko perilaku kekerasan. Angka kejadian risiko perilaku kekerasan pada pasien gangguan jiwa tahun 2016 sebanyak 1638, tahun 2017 sebanyak 1439, dan pada tahun 2018 sebanyak 1298 pasien. Tujuan studi kasus ini adalah memberikan asuhan keperawatan secara holistik dan komprehensif kepada Tn.T dengan resiko perilaku kekerasan di RSJ Prof. Soerojo Magelang. Metode yang digunakan peneliti adalah penelitian kualitatif dengan melakukan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, penegakan diagnosa, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Analisa data dilakukan dengan narasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa semua intervensi berhasil dilakukan dan masalah keperawatan teratasi, ditunjukan dengan Tn.T selama tiga hari dari data asuhan keperawatan dengan diagnosa resiko perilaku kekerasan berhubungan dengan riwayat perilaku kekerasan kepada pasien teratasi. Dalam satu pertemuan Tn.T mampu membina hubungan saling percaya, dalam tiga hari pertemuan Tn.T mampu mengetahui tanda-tanda marah yang meliputi tatapan mata gelisah, bicara dengan nada tinggi lalu pelan dan punya perasaan jengkel.</p> <p>Kata kunci : Resiko Perilaku Kekerasan, Studi Kasus, Skizofrenia.</p> 2023-11-08T09:25:43+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1274 Pengaruh Posisi Head Up 30⁰ Terhadap Waktu Pulih Sadar Post Operasi dengan Anestesi Umum di RSUD Dr. Soedirman Kebumen 2023-11-08T12:40:37+07:00 Tasya Reilan Cendra Tandiampang [email protected] Tophan Heri Wibowo [email protected] Rahmaya Nova Handayani [email protected] <p>Prosedur operasi yang menunjukkan adanya peningkatan, serta salah satu jenis anestesi yang dipakai untuk operasi yaitu anestesi umum. Pasien yang mengalami komplikasi saat di ruang pemulihan sangat terkait dengan lama tinggal perawatan efek samping yang timbul dan tingkat kesadaran pasca anestesi. Pulih sadar dari anestesi umum merupakan waktu yang penuh stress fisiologi bagi sebagian besar pasien. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh posisi head up 30⁰ terhadap waktu pulih sadar post operasi dengan anestesi umum di RSUD DR. Soedirman Kebumen. Jenis penelitian quasy eksperiment dengan rancangan Posttest Only non equivalent Control Group Design. Populasi adalah semua pasien post operasi dengan anestesi umum yang berada di ruang pemulihan. Cara pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling berjumlah 48 resonden terbagi menjadi dua, kelompok intervensi 24 responden dan sampel kontrol 24 responden. Hasil analisa univariat ddapatkan rata-rata waktu pemulihan yang dibutuhkan kelompok Intervensi 15.21 menit dan kelompok kontrol 26.25 menit. Hasil bivariat penelitian menunjukan ada pengaruh posisi head up 30⁰ terhadap waktu pulih sadar post operasi dengan anestesi umum di RSUD Dr.Soedirman Kebumen dengan nilai sig-2 tailed 0,000 &lt; 0.05. Disimpulkan bahwa ada pengaruh posisi head up 30⁰ terhadap waktu pulih sadar post operasi dengan anestesi umum.</p> 2023-11-08T09:39:28+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1254 Asuhan Keperawatan Ansietas pada Ibu Hamil Trimester III dengan Anemia di Puskesmas Bojongsari 2023-11-08T11:53:24+07:00 Sevilla Mulistiani Valencia [email protected] Tin Utami [email protected] Rahmaya Nova Handayani [email protected] <p>Kehamilan suatu keadaan yang fisiologis yang menimbulkan gejala-gejala seperti sering letih, sering mengeluh, sesak nafas, kepala pusing, wajah pucat yang menimbulkan kejadian anemia sehingga Kebutuhan zat besi selama kehamilan trimester I sekitar 0,8 mg/hari, dan kemudian meningkat secara signifikan selama trimester II dan III, yaitu 6,3 mg/hari. Kehamilan Trimester III merupakan usia akhir kehamilan menjelang persalinan terdapat perubahan fisiologis ibu hamil trimester III seperti sering buang air kecil, keputihan, konstipasi, perut kembung, bengkak pada kaki, striae gravidarum, hemoroid, sesak nafas, dan sakit punggung. Karya Tulis Ilmiah ini menggunakan rancangan studi kasus deskriptif menggambarkan Asuhan Keperawatan Ansietas pada Ibu Hamil Trimester III dengan Anemia di Puskesmas Bojongsari yang dilakukan pada tanggal 29-8-2022 – 02-9-2022 dengan metode pengumpalan data berupa observasi, wawancara dan studi dokumentasi dengan hasil evaluasi berupa data subyektif yaitu pasien mengatakan belum merasa tenang dan takut akan kondisi kesehatannya dan janinnya, pasien mengatakan tidak merasa pusing dan cepat lelah, pasien sudah melakukan teknik relaksasi napas dalam tetapi belum bisa melakukan sendiri. Data objektif yaitu pasien terlihat melakukan teknik relaksasi napas dalam yang diajarkan oleh perawat, tekanan darah 100/75 mmHg, S : 36 C, N : 91x/menit, RR: 20x/menit. Dan dapat disimpulkan setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 3 hari masalah keperawatan pada pasien belum teratasi</p> 2023-11-08T11:53:24+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1279 Asuhan Keperawatan Gangguan Mobilitas Fisik Pada Stroke Non Hemoragik 2023-11-08T11:54:46+07:00 Ega Pramudia [email protected] Madyo Maryoto [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] <p><em>Stroke merupakan kehilangan fungsi otak yang diakibatkan oleh terhentinya suplai darah ke otak. Berdasarkan penyebabnya, stroke dapat dibagi menjadi dua, yaitu stroke iskemik atau stroke non hemoragikdan stroke hemoragik. Sebagian besar stroke yang terjadi adalah stroke non hemoragik, yang terjadi ketika pembuluh darah ke otak menyempit atau tersumbat dengan timbunan lemak. Berdasarkan data World HealthOrganization(WHO) dalam jurnal ilmiah, diperoleh bahwa kematian sebesar 7,9% di Indonesia disebabkan oleh stroke. Tujuanya&nbsp;Untuk mengetahui gambaran asuhan keperawatan gangguan mobilitas fisik pada Ny.D dengan stroke non hemoragik diruang Lily RSUD dr. R GoetengTaroenadibrata Purbalingga. Metodepenelitia ini dilakukan dengan metode studi kasus. Studi kasus adalah Ny.&nbsp; D dengan stroke non hemoragik di ruang Lily RSUD Goeteng. Studi kasus dilakukan dengan pendekatan asuhan keperawatan. Didapatkan bahwa Ny. D mengeluh kelemahan pada tangan kanan dan kaki kanan. Hasil studi kasus ini didapatkan bahwa kekuatan otot kanan 2 dan kaki kanan 2. Diagnosa keperawatan yang muncul pada Ny. D adalah gangguan hambatan mobilitas fisik berhubungan dengan penurunan kekuatan otot. Intervensi yang dilakukan adalah dukungan mobilisasi, evaluasinya melatih kekuatan otot. Kesimpulan masalah gangguan mobilitas fisik belum teratasi. </em></p> 2023-11-08T11:54:45+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1236 Implementasi Metode Webuse Dalam Evaluasi Website PMB Universitas Harapan Bangsa 2023-11-08T12:38:58+07:00 Galih Praseva Mahadika [email protected] Purwono Purwono [email protected] Anggit Wirasto [email protected] <p>Perkembangan teknologi semakin pesat dan sangat dibutuhkan terutama di bidang pendidikan. Universitas Harapan Bangsa (UHB) merupakan salah satu instusi yang sangat mengikuti perkembangan teknologi informasi. UHB memiliki <em>website</em> penerimaan mahasiswa baru (PMB) yang berisi informasi tentang pendaftaran calon mahasiswa baru, daftar jurusan yang tersedia, kegiatan mahasiswa, kerjasama dan sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi <em>website </em>PMB UHB untuk meningkatkan level <em>usability</em> menggunakan metode <em>webuse</em><em>.</em> Penelitian ini menggunakan instrumen penelitian berupa observasi dan kuesioner. Observarsi dilakukan secara langsung oleh responden dan peneliti terhadap website PMB UHB. Kuesioner dibagikan melalui sosial media ke mahasiswa dan calon mahasiswa. Data yang diperoleh di hitung menggunakan <em>software</em> SPSS versi 22 dan <em>microsoft excel. </em>Hasil akhir berupa poin <em>usability </em>dari variabel <em>Content, Organization and Readanility </em>sebesar 0.76<em>; Navigation and Link </em>sebesar 0.78<em>; User Interface and Design </em>sebesar 0.76<em>; </em>dan <em>Performance and Effectiveness </em>sebesar 0.70<em>. </em>Seluruh poin <em>usability </em>di rata-rata kan dan mendapatkan poin <em>usability sebesar </em>0.75 yang berarti <em>website </em>PMB UHB sudah cukup baik dari segi <em>usability.</em></p> 2023-11-08T12:37:49+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1217 Hubungan Waktu Tunggu dengan Kepuasan Pasien di Ruang IGD RSU PKU Muhammadiyah Purbalingga 2023-11-08T14:58:42+07:00 Tanjung Mandiri [email protected] Adiratna Sekar Siwi [email protected] Tri Sumarni [email protected] <p>Penumpukan pasien atau overcrowded di IGD yang salah satu penyebabnya adalah waktu tunggu yang terlalu lama. Meningkatnya kualitas layanan, maka kepuasan pasien juga meningkat. Tujuan dari penelitian ini mengetahui korelasi waktu menunggu dengan kepuasan pasien di ruang IGD RSU PKU Muhammadiyah Purbalingga. Penelitian dilakukan menggunakan metodologi deskriptif korelasional melalui pendekatan cross sectional. Sebanyak 105 partisipan pada teknik quota sampling yang digunakan untuk penelitian ini. Data diambil dengan melakukan pengukuran waktu tunggu menggunakan stopwatch dan lembar observasi, sedangkan kepuasan pasien menggunakan kuesioner BEPSS. Kesimpulan penelitian ditemui mayoritas responden mempunyai waktu tunggu cepat sebesar 96 responden (91,4%), sedangkan kepuasan pasien sebagian besar responden puas sebanyak 57 responden (54,3%), dan analisis uji spearman rank mendapatkan nilai ρ value 0,033&lt; ɑ 0,05 dan koefisien korelasi 0,208 yang artinya korelasi kedua variabel tersebut lemah, sehingga dihasilkan adanya korelasi pada waktu tunggu dengan kepuasan pasien di ruang IGD RSU PKU Muhammadiyah Purbalingga</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1267 Hubungan Pengetahuan dengan Sikap dan Perilaku Remaja tentang Pencegahan HIV/AIDS di SMA N 2 Purbalingga 2023-11-09T10:04:50+07:00 Fatwa Khamal Yuli Yanto [email protected] Rahmaya Nova Handayani [email protected] Dwi Puji Putranti [email protected] <p>HIV (<em>Human Immunodeficiency Virus</em>) adalah virus yang menyerang sel darah putih yang menyebabkan turunnya kekebalan tubuh sedangkan, AIDS (<em>Acquired Immunodeficiency Syndrome</em>) adalah gejala penyakit yang timbul karena turunnya kekebalan tubuh maka orang tersebut mudah terkena penyakit infeksi yang sering berakibat fatal. Pencegahan HIV/AIDS melalui kontak seksual dan transfusi darah yang tidak mengandung HIV dan alat steril. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang pencegahan HIV/AIDS dengan sikap remaja tentang pencegahan HIV/AIDS dan perilaku pencegahan HIV/AIDS di SMAN 2 Purbalingga. Jenis penelitian ini adalah <em>analitik korelasional</em> dan rancangan penelitian yang digunakan adalah <em>Cross Sectional.</em> Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling sebanyak 108 responden. Hasil penelitian ini yaitu koefisien korelasi variabel pengetahuan dengan sikap sebesar 0,978 artinya memiliki hubungan yang searah dengan p value 0,000 dibawah 1% berarti bersignifikat, kemudian koefisien korelasi variabel pengetahuan dengan perilaku sebesar 0,965 artinya memiliki hubungan yang searah dengan p value 0,000 dibawah 1% berarti bersignifikat. Kesimpulan penelitian ini yaitu mayoritas responden memiliki pengetahuan baik tentang HIV/AIDS, mayoritas responden memiliki sikap yang positif terhadap HIV/AIDS, dan mayoritas responden memiliki perilaku baik terhadap pencegahan HIV/AIDS. Terdapat hubungan pada variabel pengetahuan HIV/AID dengan sikap terhadap HIV/AIDS, terdapat hubungan pada variabel pengetahuan HIV/AIDS dengan perilaku terhadap HIV/AIDS.</p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1244 Karakterisasi Fisik Pati Kentang (Solanum Tuberosum L.) dengan Modifikasi Pentanol-1 dan Asetilasi 2023-11-09T10:06:17+07:00 Yuli Indri Astuti [email protected] Desy Nawangsari [email protected] Rani Prabandari [email protected] <p>Pati kentang dapat dimanfaatkan sebagai eksipien industri farmasi yaitu sebagai matriks dalam sediaan tablet lepas lambat. Pati alami memiliki karakteristik sifat alir dan kompresibilitas yang buruk. Selain itu pati memiliki kecenderungan mengalami retrodegradasi dan kekuatan tarik yag rendah. Oleh sebab itu, dilakukan modifikasi pati yaitu dengan metode pentanol-1 dan asetilasi. Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah eksperimental laboratorium. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui evaluasi karakterisasi fisik pati dengan modifikasi pentanol-1 dan asetilasi. Evaluasi meliputi uji laju alir, sudut istirahat dan persen kompresibilitas. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan one way ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan modifikasi asetilasi memenuhi syarat uji delngan nilai rata-rata laju alir 4,71±0,36 g/detik, sudut istirahat 35,11±0,85<sup>o</sup> dan persen kompresibilitas 16,49±1,38%. Hasil modifikasi pati memiliki perbedaan signifikan telrhadap laju alir (p = 0,000), sudut istirahat (p = 0,000) dan persen kompresibilitas (p = 0,000).</p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1179 Pengaruh Etika Profesi, Pendidikan, Pengalaman, dan Skeptisme Auditor terhadap Kinerja Auditor 2023-11-09T10:28:05+07:00 Liza Anisa Fitri [email protected] Esti Saraswati [email protected] Giovanny Bangun Kristianto [email protected] <p>The auditor's ability to produce good audit results is the definition of auditor performance. Public trust in the auditor's performance needs to be increased by taking into account the factors that affect the auditor's performance. The purpose of this study is to examine and determine the effect of professional ethics, education, experience, and auditor's skepticism on auditor performance. This type of research is quantitative with a population of auditors in the Jakarta and Surabaya areas. The number of respondents was 185 taken from the IAPI directory for the Jakarta and Surabaya areas in 2022 using a sampling technique, namely snowball sampling. The data analysis technique used is multiple linear regression and classical assumption test. Based on the results of the analysis conducted with SPPS version 25 it was found that partially the professional ethics variable had a positive effect on auditor performance, education had a positive effect on auditor performance, experience had a positive effect on auditor performance, auditor skepticism had a positive effect on auditor performance, and the four variables simultaneously had an effect on auditor performance.</p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1189 Enhancing Students' Speaking Skills Using an Interactive E-storybook 2023-11-09T10:34:06+07:00 Riski Fitri Yani [email protected] Tri Pujiani [email protected] Muhammad Soali [email protected] <p><em>Speaking is one of the productive skills in English. People are considered to master English if they can speak fluently in English. However, speaking can be challenging for non-native speakers. This research is Quasi Experimental research that aimed to determine the effect of E-storybook media in improving students' speaking skills. Members of the English Club at SMK N 1 Purwokerto participated in this study. This research was divided into 2 classes, namely control class and experimental class, within each class consist of 15 students. The pre-test, post-test, questionnaire and interview were the data-gathering&nbsp;methods employed in this study. The qualitative data obtained was analyzed through several steps: classification, reduction, description, and analysis. Meanwhile, for quantitative data which are the speaking test results, it was analyzed by using paired t-test. The result score of pre-test control class was 50.33 and post-test was 50.67, it can be concluded that there is no significant increase. Meanwhile, in the result score of pre-test experimental class was 49.66 and post-test was 69.33. However, it means that there was significant increase in experiment class. The results are proven by the paired sample t-test which is 0, 00 or &lt; 0, 05, Ho is rejected and Ha accepted. Therefore, it can be concluded that the use of E-storybook is effective to improving the students’ speaking skills</em></p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1223 Gambaran Pola Pemberian Makan dan Status Gizi pada Anak Prasekolah di PAUD Darul Al-Falah Desa Karanggambas 2023-11-09T15:28:14+07:00 Gadis Yuli Ana [email protected] Ikit Netra Wirakhmi [email protected] Tin Utami [email protected] <p>Pola makan merupakan salah satu perilaku gizi yang penting karena kuantitas serta kualitas makanan dan udara yang diberikan akan mempengaruhi status gizi anak. Status gizi yaitu suatu keseimbangan pada variabel tertentu atau ekspresi gizi pada variabel tertentu. Tujuan dari penelitian ini akan mendeskripsikan pola makan dan status gizi anak usia prasekolah di PAUD Darul Al-Falah Desa Karanggambas. Metode dalam penelitian ini ialah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Responden dari penelitian ini ialah anak PAUD sebanyak 65 responden dan ibu-ibu PAUD. Teknik dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian memakai kuesioner <em>CFQ ( child feeding questionnare ) </em>serta menggunakan alat ukur timbangan digital dan alat ukur tinggi badan. Pengumpulan data dilakukan oleh membagikan kuesioner dan berat badan serta tinggi badan diukur. Analisa data univariat dengan deskriptif frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola pemberian makan di PAUD Darul Al- Falah dalam kategori baik sebanyak 41 responden (63,1%), berat badan di PAUD Darul Al-Falah dalam kategori normal sebanyak 58 responden (89,2%), tinggi badan di PAUD Darul Al- Falah dalam kategori normalsebanyak (90,8%), status gizi PAUD Darul Al- Falah dalam kategori baik sebanyak 41 responden (63,1%).</p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1235 Penerapan Metode Design Thinking dalam Perancangan User Interface Aplikasi My UHB Karyawan (Studi Kasus : Universitas Harapan Bangsa) 2023-11-10T09:36:30+07:00 Julaikhah Rosalinda [email protected] Khoirun Nisa [email protected] Purwono Purwono [email protected] <p>Aplikasi UHB masih belum terintegrasi satu sama lain. Hal tersebut perlu dibuat adanya integrasi antara beberapa aplikasi seperti presensi, laporan harian, informasi penting dan SOP. Solusi yang dapat diberikan adalah membuat perancangan <em>user interface </em>aplikasi mobile “My UHB” menggunakan figma. Penelitian ini bertujuan untuk memudahkan karyawan dalam mengakses informasi, melakukan presensi, perjanjian sop dan mengajukan proposal kegiatan. Metode Penelitian menggunakan metode <em>design thinking </em>dengan beberapa tahapan yaitu <em>emphathize, define, ideate</em><em>, </em>dan<em> prototype</em>. Tahap emphatize melakukan wawancara dengan user dan pengembang untuk mendapatkan gambaran permasalahan yang akan diselesaikan. Tahap define melakukan <em>customer journey maps</em>. Tahap ideate yaitu melakukan riset untuk mencari inspirasi didapat berupa desain yang akan menjadi acuan dalam membangun <em>user interface</em>. &nbsp;Prototype merancang desain website dengan menggunakan figma. Pengujian perancangan aplikasi ini menggunakan uji <em>user acceptance test</em> (UAT). Pengujian ini dilakukan oleh staff, admin, dan dosen di lingkungan Universitas Harapan Bangsa. Hasil dari pengujian diperoleh sebesar 54,58% maka dinyatakan tingkat penerimaan cukup.</p> 2023-11-10T09:36:40+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1234 Implementasi Metode Prototyping Dalam Perancangan UI / UX Aplikasi Mobile My UHB Mahasiswa (Studi Kasus : Universitas Harapan Bangsa) 2023-11-10T09:39:02+07:00 Alvian Rizki Gunawan [email protected] Anggit Wirasto [email protected] Khoirun Nisa [email protected] <p>Aplikasi UHB belum terintegrasi satu sama lain. Integrasi harus dilakukan antara beberapa aplikasi seperti kehadiran, penjadwalan, dan informasi. Tergantung pada konteks masalahnya, solusi yang diusulkan adalah dengan membuat prototipe aplikasi seluler “My UHB”. Tujuannya adalah membuat prototipe UI untuk aplikasi seluler "My UHB" menggunakan figma. Tujuan khusus yang ingin dicapai adalah merancang aplikasi my uhb dan mempublikasikan makalah di konferensi nasional. Metode penelitian yang digunakan adalah metode prototype.</p> 2023-11-10T09:39:01+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1218 Monitoring Inventori Kamar Pasien Berbasis RFID 2023-11-10T09:41:28+07:00 Purna Aji Jatmiko [email protected] Arif Setia Sandi [email protected] Imam Ahmad Ashari [email protected] <p><span style="font-weight: 400;">Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah sistem untuk memantau barang atau inventori pada kamar pasien menggunakan rfid.</span><span style="font-weight: 400;">untuk meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit dengan menggunakan teknologi IoT.Pada penelitian ini, digunakan instrumen penelitian berupa eksperimen atau percobaan. Jenis instrumen tersebut dimanfaatkan untuk melakukan percobaan pada sistem yang telah dibuat dengan tujuan memperoleh data secara langsung. Hal ini bertujuan untuk memastikan apakah sistem berjalan sesuai dengan tujuan yang ditetapkan. Pengembangan sistem dalam penelitian ini menggunakan model prototipe, yang melibatkan pengguna dalam mengetahui tahapan pembuatan sistem. Model ini dipilih karena memudahkan dalam menemukan representasi yang tepat untuk pemodelan sistem yang akan dibuat. Bentuk awal dari model prototipe adalah mock-up, setelah mockup dibuat dan disetujui oleh pengguna, kemudian dilakukan pengembangan hingga sistem siap untuk dideploy.</span></p> 2023-11-10T09:41:27+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1182 Pemanfaatan Yogurt Untuk Menurunkan Tekanan Darah Pada Ibu Hamil Hipertensi 2023-10-25T09:26:21+07:00 Anggun Rizka Saputri [email protected] Linda Yanti [email protected] Arlyana Hikmanti [email protected] <p><strong>&nbsp;</strong>Someone who suffers from hypertension during pregnancy can cause preeclampsia. Someone who has preeclampsia has a risk of having seizures to produce foam. The prevalence of pregnant women with hypertension is 16% in Central Java. The purpose of this study was to determine the effectiveness of yogurt in reducing high blood pressure in pregnant women with hypertension. Case study is the method used in this research. The subjects were pregnant women with hypertension in the second and third trimesters. This community service experimented with 130 ml of yogurt a day for 14 days on pregnant women with hypertension and blood pressure measurements were taken every day. From the community service given to pregnant women with hypertension for 14 days it has the effect of lowering blood pressure every day.</p> 2023-10-25T09:26:21+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1243 Pemberdayaan Masyarakat dalam Upaya Pencegahan Penyakit Diare dengan Mencuci Tangan yang Benar di Desa Sukamenak Kabupaten Tasikmalaya 2023-10-26T21:57:20+07:00 Salsabila Adlina [email protected] Mochamad Herdi Nurzaman [email protected] Susanti Susanti [email protected] Adila Awaludin [email protected] <p>Diare menjadi salah satu masalah yang banyak dihadapi oleh masyarakat Indonesia terutama di Kabupaten Tasikmalaya. Data dinas kesehatan Jawa Barat tahun 2021 terdapat 9686 orang yang mengalami penyakit diare, baik dewasa maupun anak-anak. Jumlah kejadian penyakit diare disebabkan karena beberapa faktor, diantaranya karena rendahnya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di lingkungan. Mencuci tangan menjadi salah satu tindakan untuk mencegah terjadinya penyakit diare. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai PHBS dengan cara mencuci tangan dalam upaya pencegahan diare. Metode yang dilakukan adalah memberikan edukasi mengenai cuci tangan yang baik. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah ceramah dan diskusi. Tingkat pemahaman peserta memberikan hasil yang cukup optimal dengan menilai dari hasil <em>pre-test</em> dan <em>post-test</em>.</p> 2023-10-26T21:57:19+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1203 Edukasi Pemberian Kompres Bawang Merah Sebagai Penurun Demam Anak Pada Kader dan Orang Tua di Posyandu Delima Pliken 2023-10-26T22:11:29+07:00 Oppy Maharani [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>Anak adalah kelompok usia yang rentan sakit. Pada anak muncul masalah kesehatan salah satunya adalah demam. Demam jika tidak diatasi dengan penanganan yang cepat dan tepat akan menimbulkan komplikasi yang mengakibatkan dehidrasi, kekurangan oksigen, kerusakan neurologis, dan kejang demam<em>/ febrile convulsions</em>. Permasalahan ini dapat diatasi melalui kegiatan edukasi kompres bawang merah sebagai penurun bawang merah pada kader dan orangtua yang dilaksanakan di Posyandu Delima Pliken. Kegiatan ini terdiri pengukuran pengetahuan orang tua sebelum diedukasi, pemberian edukasi oleh pelaksana, pemberian leaflet kepada peserta edukasi, dan pengukuran pengetahuan setelah diberi edukasi, review materi dan demonstrasi oleh perwakilan orang tua. Kegiatan edukasi ini terbagi menjadi 2 pertemuan. Tujuan dilaksanakan edukasi ini adalah meningkatkan pengetahuan kader dam orang tua dalam menggunakan bawang merah sebagai kompres demam anak. Dari edukasi ini terdapat peningkatan pengetahuan yang pada sebelum diedukasi tingkat pengetahuan kader pada kategori cukup dengan presentase 75% setelah diedukasi meningkat pada kategori baik dengan presentase 84%. Pada orang tua tingkat pengetahuan sebelum diedukasi pada kategori cukup pada presentase 53% dan setelah diedukasi meningkat menjadi 72%. Dari hasil edukasi ini dapat disimpulkan terdapat keberhasilan dalam pemberian edukasi.</p> 2023-10-26T22:11:29+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1199 Edukasi Program 3M Plus Sebagai Upaya Pencegahan Penyakit Demam Berdarah Dengue Pada Masyarakat di Desa Singasari 2023-10-26T22:22:54+07:00 Dewi Nuriyatul Wahdah [email protected] Madyo Maryoto [email protected] Indri Heri Susanti [email protected] <p>Demam berdarah dengue (DBD) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan melalui gigitan nyamuk aedes aegypti. Berdasarkan catatan data Puskesmas Karanglewas dari bulan Januari – Mei tahun 2023 terdapat 7 kasus demam berdarah di Desa Singasari dengan jumlah kematian 1 kasus. Dalam kasus DBD ini, pertolongan penting yang dilakukan pada masyarakat yaitu edukasi tentang demam berdarah dan upaya pencegahan DBD dengan 3M plus. Selain kondisi lingkungan, tingkat pengetahuan masyarakat juga sangat penting sebagai pengendali dan pencegahan adanya penyakit DBD. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pemberantasan tempat perkembangbiakan nyamuk dan pencegahan penyebaran penyakit demam berdarah. Kegiatan ini dilakukan dengan pengukuran pengetahuan terhadap 18 responden sebelum dilakukan edukasi, memberikan edukasi menggunakan power point, leaflet dan booklet, evaluasi pengetahauan secara lisan dan pengukuran pengetahuan responden setelah edukasi. Kegiatan ini dilaksanakan dalam 2 pertemuan. Hasil penelitian menunjukan terdapat peningkatan tingkat pengetahuan masyarakat antara sebelum di berikan edukasi dengan sesudah di berikan edukasi menggunakan media leflet dan booklet dengan kenaikan sebesar 29%. Dengan demikian dapat disimpulkan terdapat keberhasilan kegiatan edukasi pada masyarakat Desa Singasari.</p> 2023-10-26T22:22:54+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1226 Pelatihan Peningkatan Kemampuan Public Speaking bagi Siswa-Siswi SMA dan SMK di Kabupaten Banyumas 2023-10-28T09:33:45+07:00 Benny Krisbiantoro [email protected] Tri Pujiani [email protected] Ida Dian Sukmawati [email protected] Muhammad Soali [email protected] Barlian Kristanto [email protected] Diannike Putri [email protected] <p>Kegiatan pengabdian kepada masayarakat ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak program pelatihan public speaking terhadap siswa SMA di Kabupaten Banyumas dalam mengatasi glossophobia dan meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum. Metode pengabdian melibatkan penyelenggaraan program pelatihan public speaking selama 2 hari di Kampus 2 Universitas Harapan Bangsa. Program ini mencakup teknik-teknik seperti visualisasi positif, latihan berulang, dan teknik relaksasi. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kemampuan berbicara di depan umum dan penurunan tingkat ketakutan berbicara di depan umum pada siswa yang mengikuti program pelatihan public speaking. Program pelatihan public speaking ini memiliki dampak positif yang signifikan pada siswa SMA di Kabupaten Banyumas. Mereka menjadi lebih percaya diri dalam berbicara di depan umum, mengatasi glossophobia, dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka. Dampak ini tidak hanya memengaruhi aspek akademis, tetapi juga mempersiapkan mereka untuk sukses dalam karir dan kehidupan sosial. Selain itu, program ini memberikan kontribusi positif dalam pembangunan generasi muda yang lebih percaya diri dan komunikatif dalam masyarakat.</p> 2023-10-28T09:33:44+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1297 Pemanfaatan Puppet Multimedia Illustration dalam Pembelajaran Usia Dini di TK KB Mutiara Bunda 2023-11-05T14:57:59+07:00 Monika Pretty Aprilia [email protected] Ali Mustopa [email protected] Ahmad Sa'di [email protected] Yogi Efani Yancandra [email protected] Fadiya Ahsani [email protected] <p>Pendidikan usia dini memiliki tantangan baru dalam pembelajaran paska pandemi. Tantangan tersebut antara lain, anak usia dini kesulitan membangun koneksi sosial terhadap teman sebaya dan guru akibat pembatasan sosial ketika pandemi. Anak usia dini juga kesulitan dalam mengembangkan keterampilan motorik kasar dan halus akibat kurang beraktifitas paska pandemi. Mereka juga kesulitan memperoleh perhatian dan konsentrasi. Ditambah, mereka juga kesulitan mengembangkan imajinasi dan kreatifitas akibat keterbatasan ruang gerak dan pembelajaran intensif yang tingkat penggunaan gawainya tinggi. TK KB Mutiara Bunda memiliki tantangan dalam meningkatkan konsentrasi dan perhatian anak dalam mengikuti materi. Diperlukan media pembelajaran kombinasi dengan boneka untuk memberikan pengalaman baru dalam belajar dan memberikan keaktifan dalam belajar dengan memanfaatkan boneka yang berhubungan dengan materi yang dibuat. Media ini dapat menghasilkan sampai 90% partisipasi dan peningkatan perhatian serta konsentrasi anak. Media dapat menghasilkan masa pengkondisian anak menjadi lebih singkat 5-10 menit. Dengan menghasilkan media pembelajaran ilustrasi yang tepat diharapkan mampu membantu kegiatan pembelajaran TK KB Mutiara Bunda untuk menjadi lebih baik.</p> 2023-11-05T14:57:59+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1292 Pendidikan Kesehatan Tentang Anemia pada Ibu Hamil di Desa Kebanggan Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas 2023-11-05T15:06:57+07:00 Anngam Khomsatun [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Siti Haniyah [email protected] <p>Anemia is a condition where the number of red blood cells decreases to meet the body's physiological needs. The aim of presenting it to the community is to increase pregnant women's knowledge about anemia. The expected output target of this community service program is increasing knowledge of anemia in pregnant women.. The method used in this activity is health education using lecture methods and question and answer discussions using power point and leaflet media. Before the health service was carried out, the results of the pre-test were obtained with the level of knowledge of pregnant women in the sufficient category, namely 89% because several pregnant women had been exposed to information about anemia in the KIA book. Participants were quite enthusiastic about taking part in this health education activity in Kebanggan Village. After the health education was carried out, there was an increase in the knowledge of pregnant women with the post-test score being in the good category, namely 89%, this was due to the health education material being delivered well and the use of media and methods to help absorb knowledge in health education, so that the activity could be said to be successful.</p> 2023-11-05T15:06:57+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1290 Scale Up Pariwisata Berkelanjutan : Pengembangan Layanan Jasa Pariwisata Melalui Edukasi dan Digitalisasi di Srimulyo, Piyungan, Bantul 2023-11-05T15:55:36+07:00 Septi Kurniawati Nurhadi [email protected] Afrinia Lisditya Permatasari [email protected] Senie Destya [email protected] Ivan Ardiansyah [email protected] Ubaydilah Ubaydilah [email protected] <p><em>Efforts to increase tourism through the development of tourist villages are considered to be able to suppress the flow of urbanization in communities from rural to urban areas. This can also build a new paradigm in society that the rural environment can provide employment opportunities for the surrounding community. Bantul Regency has very interesting natural tourism potential. Natural tourism potential is a heritage that must be preserved and developed to continue to increase its existence. One of them is Srimulyo Village, Kapanewon Piyungan, Bantul Regency. Srimulyo District. Kebon Empring Bintaran Market is a tourist destination developed by the community. This idea was initiated by utilizing empty land on the banks of the river. Development of tourist village areas must continue to be carried out to attract tourist interest. Proposed service activities include: (1) exploring the potential of creative products through product innovation training and mapping of tourist villages; and (2) digitalizing tourist villages through digital marketing training (website, video, and social media). The outputs that are the targets of the activities include partner knowledge and skills, which can be increased with training.</em></p> 2023-11-05T15:51:56+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1281 Edukasi Informatif Kefarmasian Penggolongan Obat Pada Siswa Kelas Tinggi di Sekolah Dasar Negeri 2 Tuguraja Kota Tasikmalaya 2023-11-05T16:27:39+07:00 Srie Rezeki Nur Endah [email protected] Fajar Nugraha [email protected] Ali Nofriyaldi [email protected] <p>Pembelajaran di tingkat Sekolah Dasar&nbsp; belum&nbsp; ada&nbsp; pemberitahuan informasi mengenai&nbsp; pengetahuan&nbsp; kesehatan&nbsp; dan&nbsp; obat-obatan,&nbsp; termasuk&nbsp; juga banyaknya informasi yang tidak tepat (hoax) sehingga menimbulkan kekhawatiran bagi wali murid. Siswa kelas 4-6 merupakan tingkatan kelas tinggi pada pendidikan dasar sehingga informasi yang didapat harus benar. Dengan demikian, informasi dan pengetahuan yang benar&nbsp; akan&nbsp; tertanam&nbsp; dalam&nbsp; perilaku&nbsp; dan&nbsp; kehidupan&nbsp; sehari-hari&nbsp; siswa.&nbsp; Hal&nbsp; ini&nbsp; yang membuat siswa-siswi Sekolah Dasar memerlukan informasi terkait penggolongan obat. Program ini bertujuan meningkatkan pemahaman penggolongan obat serta sebagai ajang untuk mengenal lebih dalam profesi apoteker dalam pelayanan kefarmasiaan. Metode yang dilakukan adalah memberikan edukasi informatif mengenai penggolongan obat. Pelaksanaan yang diterapkan dalam program ini yaitu perencanaan program (<em>pre-test</em>), pelaksanaan program dengan edukasi menggunakan metode ceramah, pendampingan dan resitasi, serta evaluasi program (<em>post-test)</em>. Dari hasil kegiatan ini, peserta pengabdian mendapatkan peningkatan pengetahuan mengenai jenis obat dan penggolongannya sebesar 43%.</p> 2023-11-05T16:27:39+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1253 Upaya Pencegahan dan Pengendalian Hipertensi dengan Mengurangi Risiko Hipertensi pada Ibu Kehamilan dan Wanita Usia Subur 2023-11-05T19:59:31+07:00 Linda Yanti [email protected] Surtiningsih Surtiningsih [email protected] Fauziah Hanum Nur Adriyani [email protected] Arlyana Hikmanti [email protected] Feti Kumala Dewi [email protected] <p><em>The high number of cases of hypertension in the world and in Indonesia is a problem that needs to be resolved so that it does not result in serious complications. One way is to prevent and control hypertension. Hypertension can occur regardless of age and status, it can occur in pregnancy or in women of childbearing age. In Linggasari village, pregnant women and women of childbearing age have never received information and have never been diagnosed with the prevention and control of hypertension. This activity aims to prevent and control hypertension by reducing the risk of hypertension. The methods used are blood pressure checks, detection, prevention and control of hypertension, pretest, posttest, providing education about the prevention and control of hypertension and discussions. The target community service activities are pregnant women and women of childbearing age as many as 30 participants which will be carried out from July to August 2023. The results of the participant activities are reducing salt consumption, doing physical activity, consuming balanced nutrition, reducing obesity rates, not smoking, not consuming alcohol and there is an increase in knowledge. In conclusion, all participants made efforts to prevent and control hypertension by reducing the risk of hypertension in pregnant women and women of childbearing age</em></p> 2023-11-05T19:59:31+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1248 Pengukuran Tingkat Kecemasan pada Remaja SMP Muhammadiyah Purwareja Klampok 2023-11-05T20:17:53+07:00 Nunung Solehatun [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Murniati Murniati [email protected] <p>Masa remaja ditandai dengan pubertas yang ditandai oleh perubahan fisik yang cepat, <em>menarche</em>, perubahan psikologis dan timbulnya ciri-ciri kelamin sekunder seperti tumbuhnya payudara, pinggul melebar dan membesar, tumbuhnya rambut rambut halus di daerah ketiak dan kemaluan serta dimulainya kematangan seksual yang ditandai dengan menstruasi pertama. Hal tersebut dapat menimbulkan perasaan bingung, berbagai pertanyaan, ketakutan dan kecemasan. Tujuan pengabdian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkat kecemasan remaja SMP Muhammadiyah Purwareja, Klampok, Banjarnegara. Metode pengabdian kepada Masyarakat ini berbentuk skrining dengan menggunakan kuesioner HARS <em>Anxietas</em>. Peserta kegiatan ini yaitu siswi kelas VII-IX SMP Muhammadiyah Purwareja, Klampok sejumlah 20 siswi. Hasil kegiatan menunjukan siswi yang tidak mengalami kecemasan sebanyak 3 siswi (15%), tingkat kecemasan ringan sebanyak 4 siswi (15%), tingkat kecemasan sedang sebanyak 2 siswi (10%), tingkat kecemasan berat sebanyak 9 siswi (45%), dan tingkat kecemasan berat sekali sebanyak 1 siswi (5%), dan kecemasan berat sekali sebanyak 1 siswi (5%). Kesimpulan yang didapat yaitu banyaknya sisiwi yang mengalami kecemasan berat sehingga siswi dapat bisa lebih terbuka dengan mengkonsultasikan masalah-masalah atau kendala yang dihadapi siswi dalam proses perubahan pubertas dan guru dapat membantu serta mengurangi beban kecemasan yang dialami oleh siswi. Luaran yang dihasilkan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berupa jurnal ber ISSN.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-11-05T20:17:53+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1301 Pengabdian Masyarakat Pemula Pelatihan Varian Batik Jumputan pada Kelompok Disabilitas Desa Bragolan, Purworejo 2023-11-05T22:30:58+07:00 Nova Ari Pangesti [email protected] Ahmad Muzaki [email protected] Hesti Respatiningsih [email protected] <p>Menurut Peraturan Daerah Kabupaten Purworejo Nomor 18 Tahun 2022 tentang Perlindungan dan Pemenuhan Hak-hak Penyandang Disabilitas agar semua desa bersama-sama mewujudkan desa inklusi, yaitu desa yang mampu mengakomodasi hak semua orang termasuk penyandang disabilitas agar mereka dapat berkarya, mandiri, dan sejahtera. Kelompok Disabilitas Desa (KDD) “Karya Sejati” adalah kelompok disabilitas yang berada di Desa Bragolan, Kec. Purwodadi, Kab. Purworejo yang berjumlah 10 orang terdiri dari tuna netra, tuna daksa, tuna wicara, dan tuna grahita. Penyandang disabilitas berasal dari daerah yang kondisi ekonomi yang kurang mampu yang membutuhkan layanan kesehatan rutin. Tujuan: memberikan pendampingan dalam peningkatan kapasitas pemasaran usaha batik jumputan pada KDD Bragolan, Kabupaten Purworejo. Metode: Pelaksanaa&nbsp; program yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan mitra ialah tahap analisis kebutuhan, tahap pelaksanaan (aspek produksi dan aspek pemasaran), tahap monitoring dan evaluasi, dan tahap penyusunan laporan. Hasil: Sosialisasi pembuatan batik jumputan dengan teknik ikat mendapatkan respon yang baik dari KDD “Karya Sejati” Desa Bragolan. Seluruh disabilitas mampu mempraktekan batik jumputan mulai dari proses pengikatan hingga pewarnaan. Kelompok KDD Desa Bragolan menghasilkan batik jumputan berupa kerudung, selendang, dan taplak meja. Dampak: mampu memberikan keterampilan baru, dapat mengembangkan dan meningkatkan omset penjualan yang didukung dengan kesehatan jasmani serta memiliki keunggulan bersaing dengan industri sejenis.</p> 2023-11-05T22:30:58+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1278 Laid Back Position pada Ibu Postpartum Dengan Laserasi di Puskesmas Mandiraja 1 Banjarnegara 2023-11-05T23:29:01+07:00 Billqis Aqmalina Putri Iswan [email protected] Feti Kumala Dewi [email protected] Linda Yanti [email protected] <p>Permasalahan sering terjadi bagi seorang ibu post partum dengan laserasi. Ibu tersebut seringkali merasakan nyeri ketika bergerak dari posisi baring menuju ke posisi duduk dan sebaliknya. Laserasi atau adalah robekan yang terjadi di garis tengah vagina dan bisa menjadi luas apabila kepala janin lahir terlalu cepat saat persalinan, sudut arkus pubis lebih kecil daripada biasa, kepala janin lebih besar. <em>Laid back position</em> ini disebut juga sebagai posisi menyusui dengan ibu yang bersandar pada bantal yang diletakkan diatas kursi, tempat tidur, maupun bersender didinding. Pada jenis menyusui ini, perut bayi akan diposisikan untuk berada di bawah payudara ibu tersebut dan kepala bayinya sejajar dengan peyudara ibu. <em>Laid back position</em> dapat merupakan salah satu alternatif bagi ibu menyusui pasca kelahiran dengan laserasi. Dengan demikian dilakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta mengurangi nyeri laserasi ibu postpartum dengan laserasi saat menyusui menggunakan posisi <em>laid back position</em>. Metode yang dilakukan dengan menggunakan demonstrasi dan edukasi mengenai &nbsp;pengetahuan, keterampilan dan pengaruh posisi menyusui <em>laid back position</em> untuk mengurangi rasa nyeri laserasi. Hasil Pengabdian kepada masyarakat pada 3 responden menunjukan peningkatan pengetahuan ibu tentang posisi menyusui <em>laid back position</em> 3 responden (100%) menunjukan hasil baik. Sedangkan pada keterampilan ibu juga mengalami peningkatan sebanyak 2 responden ( 66,6% ) dengan kategori baik, sedangkan pada kategori kurang sejumlah 1 responden (33,3%). Selanjutnya skala nyeri yang dialami oleh ke-3 responden (100%) mengatakan mengalami penurunan rasa nyeri yaitu menunjukan diangka 3 dengan nilai rata-rata 3 yaitu menunjukan nyeri ringan ketika menyusui menggunakan posisi <em>laid back position</em></p> 2023-11-05T23:28:39+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1300 Pendampingan Penyusunan Strategi Wanita Cilinaya Indah 2023-11-07T15:31:05+07:00 Putri Reno Kemala Sari [email protected] Galuh Ratna Mutia [email protected] Rosyia Wardana [email protected] <p>Perkembangan industri yang sangat massif membutuhkan penyesuaian dalam berbagai bidang. &nbsp;Perkembangan industry tersebut membuat persaingan dunia usaha yang juga semakin ketat dan membutuhkan strategi untuk bertahan. Bagi industri yang telah menyesuaikan diri &nbsp;tentu tidak kesulitan beradaptasi dengan kondisi ini. Akan tetapi bagi usaha yang masih bertahan di pola-pola tradisional akan tergerus oleh kemajuan atau dapat tertinggal jauh dengan usaha yang telah menerapkan inovasi dan adaptasi di era ini. Koperasi Wanita (KOPWAN) Syariah Cilinaya indah merupakan koperasi syariah pionir di Kota Mataram yang mayoritas beranggota perempuan. Saat ini, KOPWAN Syariah Cilinaya Indah membutuhkan strategi sehingga memiliki daya saing untuk bertahan.</p> 2023-11-07T15:31:05+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1269 Edukasi Self Monitoring Blood Pressure Kepada Penderita Hipertensi 2023-11-07T15:34:00+07:00 Novi Yana rahmadani [email protected] Suci Khasanah [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>&nbsp; &nbsp; &nbsp; &nbsp;Hipertensi adalah keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah di atas normal. Edukasi diharapkan dapat mempengaruhi pengetahuan dan berdampak pada perbaikan kondisi tekanan darah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilakukan dalam 3 tahap, yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Evaluasi dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini terdiri dari dua tahap yaitu evaluasi jangka pendek, dan menengah yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan minat penderita hipertensi tentang hipertensi dan <em>self monitoring blood pressure</em>. Hasil kegiatan PkM diketahui pengetahuan penderita hipertensi tentang hipertensi dan pentingnya <em>self monitoring blood pressure</em> di Desa Dukuhwaluh sebelum dilaksanakan edukasi sebagian besar memiliki rata rata pengetahuan dalam kategori kurang yakni 57,28 dan sesudah dilaksanakan edukasi memiliki pengetahuan dalam kategori sangat baik yakni 92,28. Minat penderita hipertensi untuk mengontrol tekanan darah dengan menerapkan <em>self monitoring blood pressure</em> di Desa Dukuhwaluh sebelum dilaksanakan edukasi sebagian besar memiliki minat dalam kategori sedang sebanyak 34 responden (90%) dan kategori rendah sebanyak 1 responden (10%), 1 bulan sesudah dilaksanakan edukasi ada pengurangan jumlah peserta menjadi 30 peserta dan sebagian responden memiliki minat dalam kategori tinggi sebanyak 15 responden (50%) dan dalam kategori sedang 15 reponden (50%). Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan menggunakan ceramah kuis tanya jawab.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-11-07T15:34:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1273 Optimalisasi Keterampilan Digital Guru SMK Darussalam Makassar Melalui Pendampingan Canva dan Chat GPT 2023-11-08T12:41:22+07:00 Irma Sakti [email protected] Sri Maya [email protected] Sitti Aisyah [email protected] <p><em>The purpose of this training is to enhance the digital competence of teachers in utilizing Canva and Chat GPT. With this improvement, teachers will be able to integrate these applications into their teaching processes, thereby improving the quality of their instruction. The methods employed involve training and mentoring, including stages of socialization, hands-on training, mentoring with direct practice, discussion sessions, Q&amp;A sessions, and periodic evaluations. Based on the pre-test and post-test assessments, it can be concluded that the implementation of this training and mentoring program is highly effective, resulting in a 93% increase in the digital knowledge and skills of teachers. The efficiency of the activities is also evident from the observation scores during the implementation, with an average score of 87%, which can be categorized as highly practical. This indicates that the use of Canva and Chat GPT as teaching tools by teachers can be easily and practically accomplished. </em></p> 2023-11-08T08:31:05+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1262 Skrining Perkembangan Balita Usia 3-5 Tahun Di Posyandu Delima Desa Pliken 2023-11-08T08:33:07+07:00 Anisa Nadianti [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Murniati Murniati [email protected] <p>Deteksi dini dan stimulasi pertumbuhan dan perkembangan balita merupakan upaya mengetahui sedini mungkin gangguan perkembangan pada balita. Tingkat deteksi dini tumbuh kembang balita terendah di Wilayah Kerja Puskesmas Kembaran II dengan jumlah sasaran balita sebanyak 1091 balita. Hasil survey yang dilakukan kepada bidan desa bahwa cakupan deteksi dini tumbuh kembang balita didesa Pliken tidak konsisten dilakukan skrining, terakhir dilakukan skrining pada bulan Februari oleh petugas kesehatan puskesmas. Tujuan dilakukan pengabdian masyarakat ini adalah mengetahui tingkat perkembangan balita usia 3-5 tahun. Pelaksanaan pengabdian masyarakat dengan menggunakan metode pengukuran dengan KPSP. Target kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah 35 balita dan ibu balita posyandu. Hasil kegiatan PkM skrining perkembangan balita diperoleh hasil sesuai umur sejumlah 17 balita (70,83%) dan sebanyak 7 balita (29,17%) hasilnya meragukan. Dari data tersebut tampak bahwa mayoritas anak usia 3-5 tahun berada dikategori perkembangan sesuai umur. Namun demikian, masih ada 29,17% anak usia 3-5 tahun yang perkembangannya meragukan. Sehingga diperlukan kerjasama dari ibu untuk menstimulasi anak guna mengejar ketertinggalan. Saran bagi bidan desa yaitu supaya menskrining secara rutin tiap bulan agar cepat tanggap. Sehingga ketika ditemukan penyimpangan perkembangan dapat ditindaklanjuti dengan segera. Luaran pengabdian masyarakat ini adalah artikel seminar nasional.</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1216 Konsumsi Jus Wortel sebagai Alternatif Penurunan Tekanan Darah Tinggi pada Ibu Hamil di Puskesmas Karangkobar Kabupaten Banjarnegara 2023-11-08T08:35:13+07:00 Wahyu Putri Utami [email protected] Linda Yanti [email protected] Surtiningsih Surtiningsih [email protected] <p>Hipertensi kehamilan merupakan kondisi abnormal yang menjadi salah satu penyebab primer kematian di kalangan wanita hamil. Beberapa pengobatan nonfarmokologi, salah satunya menggunakan jus wortel dapat menjadi alternatif penurunan tekanan darah tinggi pada ibu hamil. Zat yang terkandung pada wortel seperti kalium dan betakaroten berfungsi untuk menetralkan radikal bebas akibatnya tekanan darah bisa kembali normal. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan untuk tujuan membantu menurunkan tekanan darah tinggi ibu hamil dengan usia kehamilan lebih dari 20 minggu di Puskesmas Karangkobar Kabupaten Banjarnegara dengan terapi non farmakologis menggunakan jus wortel. Metode yang diterapkan pada pengabdian kepada masyarakat ini adalah <em>pre test</em> dan <em>post test</em> serta penyuluhan terkait pengelolaan jus wortel untuk menurunkan tekanan darah tinggi ibu hamil di Puskesmas Karangkobar Kabupaten Banjarnegara. Pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan instrumen berupa lembar pemantauan untuk mendokumentasikan hasil pengukuran tekanan darah menggunakan sphygmomanometer sebelum dan sesudah konsumsi jus wortel sebanyak 100 gram selama 7 hari. Hasil pengabdian kepada masyarakat menunjukkan terdapat penurunan tekanan darah sistolik sebesar 2-10 mmHg dan diastolik sebesar 0,2-10,8 mmHg sesudah mengonsumsi jus wortel.</p> 2023-11-08T08:35:13+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1287 Peningkatan Kemampuan Digital Marketing di Kalangan Pelaku UMKM Desa Truko Kabupaten Kendal untuk Meningkatkan Jangkauan dan Daya Saing Bisnis 2023-11-08T08:43:54+07:00 Agusta Praba Ristadi Pinem [email protected] Prind Triajeng Pungkasanti [email protected] Gita Aprinta [email protected] <p><em>Digital marketing training for UMKM perpetrators in Truko Village under the Truko village-owned enterprise agency (BUMDes) is carried out using the PAR (Participatory Action Research) method that involves the active participation of UMKM in every stage. The training is carried out in three stages: preparation, implementation and evaluation. In the preparatory phase, the identification of the problems and needs of UMKM perpetrators related to digital marketing. Further, the preparation of training materials and an implementation plan. The implementation phase is carried out with the method of structured training, which includes the introduction of the basics of digital marketing, product digitization, digitization of promotion, and digitalization of transactions. The training also included practical practice for participants to apply digital marketing strategies to their ownAt the evaluation stage, it was shown that there was an increase of 85% in UMKM actors who implemented product digitization, an increase of 71% in those who applied digitization to promotions, and a 60% increase in those who applied transaction digitization. Evaluation is done through live observations, questionnaires, and interviews. The entire UMKM team acknowledged that the training and digital marketing support are beneficial as well as adding insights to broaden the reach and competitiveness of the business</em>.</p> 2023-11-08T08:43:54+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1291 Deteksi Dini Risiko Ibu Hamil di Puskesmas Karangkobar Kabupaten Banjarnegara 2023-11-08T08:51:19+07:00 Jessika Anela [email protected] Surtiningsih Surtiningsih [email protected] Arlyana Hikmanti [email protected] <p>Komplikasi pada ibu hamil merupakan masalah yang kompleks, karena komplikasi kehamilan tersebut dapat menyebabkan kematian langsung ibu hamil dan saat melahirkan, diperlukan upaya deteksi dini risiko komplikasi untuk merealisasi komplikasi yang lebih berat.Program ini bertujuan untuk: Mengetahui tingkat risiko ibu hamil dengan skor Poedji Rochjati, Mengetahui pengetahuan ibu tentang Tanda Bahaya Kehamilan, dan mengidentifikasi LILA, BB, TB, IMT, TD, GDS dan HB pada ibu hamil di Puskesmas Karangkobar.Metode yang digunakan adalah ceramah dan tanya jawab dengan menggunakan lembar pre dan posttes, serta melakukan deteksi dini pada ibu hamil dengan Skor Poedji Rochjati dan pemeriksaan LILA, BB, TB, IMT, TD, GDS dan HB pada ibu hamil di Puskesmas Karangkobar.Hasil yang didapatkan dalam Pengabdian Masyarakat ini adalah tingkat risiko ibu hamil dengan skor Poedji Rochjati di kelas hamil &nbsp;Puskesmas Karangkobar terdapat 7 ibu hamil (53,85%) ibu hamil yang memiliki risiko rendah dan 6 (46,15%) ibu hamil yang memiliki risiko tinggi yaitu hamil dibawah umur 16 tahun dan hamil lagi &lt; 2 tahun, tekanan darah tinggi, HB rendah dan letak bayi melintang dan sebanyak 7 ibu hamil memiliki risiko rendah. Tingkat pengetahuan sebelum diberikan penyuluhan tentang tanda bahaya kehamilan mayoritas kategori cukup sebanyak (61,50%) &nbsp;sedangkan sesudah diberikan penyuluhan mayoritas kategori baik (76,9%). Selanjutnya pemeriksaan LILA, BB,TB, GDS, TD dan Kadar HB dengan hasil sebanyak 5 (38,50%) ibu hamil yang mengalami KEK dikarenakan LILA &lt;23,5 cm, sebanyak 2 (15,40%) ibu hamil yang mengalami hipertensi dengan tekanan darah &gt;130/90 mmHg, 2 (15,40%) ibu hamil yang anemia yaitu HB &lt; 11 gr/dl, tidak ada ibu hamil yang memiliki penyakit gula dengan pengecekan GDS (100%).</p> 2023-11-08T08:51:19+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1238 Deteksi Dini Stres Pada Remaja SMP GunungJati Kembaran 2023-11-08T08:55:42+07:00 Nandita Arif Wandani [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] Murniati Murniati [email protected] <p>Stres adalah salah satu faktor utama munculnya masalah sosial dan kesehatan. Stres yang berkelanjutan dapat berdampak pada masalah kesehatan jiwa seperti depresi, ansietas, putus sekolah, bahkan bunuh diri. Stres merupakan salah satu reaksi atau respon psikologis manusia saat dihadapkan dengan hal-hal yang dirasa sulit untuk dihadapi. Stres yang terjadi dapat disebabkan karena beberapa faktor yaitu faktor pribadi, keluarga ataupun akademik. . Program Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengetahui tingkat stres pada siswa SMP GunungJati Kembaran. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan di SMP GunungJati Kembaran, dengan metode <em>screening</em> tentang deteksi dini stres pada remaja. Media yang digunakan adalah lembar kuisioner. Hasil pengabdian kepada masyarakat ini didapatkan data 16 siswa dari jumlah total 20 siswa yang diantaranya 6 siswa perempuan dan 10 siswa laki-laki memiliki tingkat stres sedang. Kesimpulan dari pengabdian kepada masyarakat tentang deteksi dini stres bahwa mayoritas remaja kelas VIII SMP GunungJati Kembaran mengalami angka tingkat stres sedang (35%). Saran bagi penulis diharapkan guru bisa lebih dekat dengan siswa dalam proses pembelajaran akademik agar siswa bisa lebih terbuka dengan mengkonsultasikan masalah atau kendala yang sedang dihadapi oleh siswa. Target luaran yang direncanakan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah buku saku.</p> 2023-11-08T08:55:42+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1259 Upaya Pencegahan Demam Berdarah dengan Jambu Biji Merah di Desa Singasari Kecamatan Karanglewas 2023-11-08T09:19:51+07:00 Fina Rahmawati [email protected] Madyo Maryoto [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] <p>&nbsp;</p> <p>Demam Berdarah <em>Dengue</em> adalah penyakit disebabkan oleh virus dengue yang ada di dalam tubuh nyamuk <em>Aedes Aegypti. </em>Demam berdarah dapat mengancam apabila trombosit yang ada pada tubuh penderita dibawah batas normal. Salah satu pencegahan nonfarmakologis yaitu dengan pemberian jus jambu biji merah mengandung <em>quarcentin</em> yang tergolong &nbsp;<em>flavonoid, sitokin</em> yang berfungsi dalam pembekuan darah serta vitamin C, vitamin B1, B2 dan B6 yang berperan sebagai antioksidan untuk menjaga system kekebalan tubuh terhadap infeksi virus <em>dengue</em>, menghambat replikasi virus <em>dengue</em>, dan meningkatkan kadar trombosit. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan meningkatkan pengetahuan warga terkait jambu biji merah sebagai minuman untuk mencegah demam berdarah. Kegiatan ini melalui 2 pertemuan yaitu pertemuan 1 yaitu memberikan pendidikan kesehatan kepada masyarakat tentang upaya pencegahan demam berdarah dengan jambu biji merah, membuat jus jambu biji merah sebagai minuman tambahan warga guna mencegah demam berdarah. Pertemuan 2 mengulas kembali materi pendidikan kesehatan dengan metode pembuatan olahan jambu biji yang akan dilaksanakan di Desa Singasari Kecamatan Karanglewas Kabupaten Banyumas dengan sasaran ibu rumah tangga dengan jumlah 13 orang. Jambu biji merah dapat dijadikan minuman berupa jus dengan dicampur dengan air dan madu secukupnya kemudian di haluskan, dengan ini diharapkan masyarakat dapat mengetahui membuat olahan jambu biji secara mandiri pada kehidupan sehari hari. Berdasarkan kegiatan ini setelah mengikuti pendidikan kesehatan warga memiliki pengetahuan baik terkait jambu biji merah sebagai minuman untuk mencegah demam berdarah.</p> 2023-11-08T09:19:50+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1264 Peningkatan Pengetahuan Ibu Tentang Status Gizi Balita Di Desa Kebanggan 2023-11-08T09:27:40+07:00 Annisa Fadilla Suci Wulandari [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Madyo Maryoto [email protected] <p>.</p> <p>Status gizi balita adalah status kesehatan balita yang ditentukan oleh kebutuhan fisik akan energi dan zat gizi dari makanan atau zat makanan yang dapat diukur pengaruh fisiknya dengan antropometri. Anak-anak yang kekurangan gizi sering terkena infeksi karena sistem kekebalan mereka yang lemah. Berdasarkan hasil wawancara dengan Bidan Desa Kebanggan didapatkan data 25 balita yang mengalami gizi kurang. Peran ibu dalam kesehatan bayi khususnya gizi bayi menuntut ibu untuk memahami kebutuhan gizi bayinya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang peningkatan pengetahuan ibu tentang status gizi balita di Desa Kebanggan yang bertujuan untuk mengetahui seberapa pemahaman atau pengetahuan ibu tentang status gizi balita. Metode yang digunakan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu ceramah dengan media leaflet dan power point. Hasil dari kegitan ini yaitu tingkat pengetahuan sebelum dilakukan penkes dengan nilai rata-rata pre test 76,6 %, tingkat pengetahuan setelah diberikan penkes dengan nilai rata-rata post test 91,4% dan mengalami kenaikan sebesar 14,8 %. Kesimpulan pada kegiatan ini yaitu ibu mengalami peningkatan pengetahuan setelah di berikan edukasi tentang status gizi balita di Desa Kebanggan. Setelah dilakukan kegiatan ini ibu dapat menerapkan pengetahuan tentang status gizi balita yang sudah didapatkan. Luaran kegiatan PKM ini adalah artikel pada seminar nasional.</p> <p>&nbsp;</p> <p>&nbsp;</p> 2023-11-08T09:27:40+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1266 Edukasi Terapi Pemberian Madu Untuk Mengatasi Diare Pada Anak Usia 3-5 Tahun 2023-11-08T09:31:18+07:00 Dewi Endang Wati [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Arni Nur Rahmawati [email protected] <p>Penyakit diare merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan perubahan bentuk dan konsistensi tinja yang lembek sampai mencair dan bertambahnya frekuensi buang air besar yang lebih dari biasanya, yaitu 3 kali atau lebih dalam sehari yang mungkin disertai muntah atau tinja yang berdarah. Berdasarkan jumlah penderita diare balita yang dilayani di sarana kesehatan sebanyak 83,6% dan presentasi kasus diare di kabupaten Banyumas tahun 2019 sebanyak 56,7%. Manajemen keperawatan anak yang mengalami diare berfokus pada upaya mengembalikan keseimbangan cairan, elektrolit dan edukasi keluarga. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah memberikan edukasi terapi pemberian madu, meningkatkan pengetahuan kader dan ibu. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat di Posyandu Srikaya Desa Pliken kepada 4 kader dan 30 ibu, menggunakan media angket, metode penyuluhan dan demonstrasi. Didapatkan hasil ukur <em>pre test</em> tingkat pengetahuan kader pada kategori kurang yaitu 50% dan ibu pada kategori kurang yaitu 37%, setelah diberikan edukasi hasil ukur <em>post test</em> kader sebagian besar pada kategori baik yaitu 75% terdapat kenaikan 25% dan hasil ukur <em>post test</em> ibu pada kategori cukup yaitu 60% terdapat kenaikan 23%, hasil tersebut menunjukan adanya perubahan nilai positif pengetahuan kader dan ibu. Kesimpulan Pengetahuan kader dan ibu meningkat setelah edukasi dan demonstrasi.</p> <p><strong>Kata Kunci</strong> : Balita, Diare, Ibu, Kader, Madu.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-11-08T09:31:17+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1270 Edukasi Kepatuhan Minum Obat Anti Hipertensi Kepada Penderita Hipertensi 2023-11-08T09:34:10+07:00 Eling Indra Bakti [email protected] Suci Khasanah [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] <p>Hipertensi didefinisikan sebagai suatu keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah di atas normal. Kejadian hipertensi terjadi apabila hasil pengukuran tekanan darah sistolik ≥ 140 mmHg atau tekanan darah diastolik ≥ 90 mmHg. Komplikasi dapat terjadi pada pasien hipertensi seperti infark miokard, stroke, gagal ginjal, hingga kematian jika tidak dideteksi dini dan diterapi dengan tepat. Kepatuhan minum obat anti hipertensi merupakan salah satu faktor yang berkontribusi terhadap tidak terkontrolnya tekanan darah pasien hipertensi. Edukasi diharapkan dapat mempengaruhi pengetahuan dan berdampak pada perbaikan kondisi tekanan darah. Tujuan dilaksanakan PkM ini adalah meningkatnya pengetahuan penderita hipertensi tentang hipertensi dan pentingnya kepatuhan minum obat dan meningkatnya kepatuhan penderita hipertensi. Hasil kegiatan PkM diketahui pengetahuan pasien tentang hipertensi dan pentingnya kepatuhan minum obat di Desa Dukuwaluh sebelum dilaksanakan edukasi sebagian besar dalam kategori kurang sebanyak 59,62 dan sesudah dilaksanakan edukasi seluruh responden memiliki pengetahuan dalam kategori baik sebanyak 85,86. Kepatuhan minum obat pasien hipertensi di Desa Dukuwaluh sebelum dilaksanakan edukasi sebagian besar dalam kategori sedang sebanyak 21 responden (60%) dan 1 bulan sesudah dilaksanakan edukasi sebagian besar responden memiliki kepatuhan minum obat dalam kategori baik sebanyak 23 responden (65.7%). Metode yang di gunakan yaitu ceramah, tanya jawab.</p> 2023-11-08T09:34:10+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1252 Pelatihan Keterampilan Tentang Pijat Bayi Sebagai Stimulus Tumbuh Kembang Anak Pada Kader Posyandu di Desa Sumbang 2023-11-08T11:56:52+07:00 Apitha Bunga Mawarni [email protected] Etika Dewi Cahyaningrum [email protected] Suci Khasanah [email protected] <p><em>Babies are children who have just been born until they are 1 year old and are going through a process of growth and development. The growth and development of babies and toddlers can be disrupted. The research results show that 16% of toddlers experience growth disorders. Data at the Sumbang village posyandu in January-August showed that there were 95 stunted toddlers and 12 wasted toddlers. Several research results indicate that the growth and development of toddlers can be more optimal if stimulation is carried out. Baby massage is routine care for babies that has been known for a long time by the public and is one of the oldest therapies in the world. The aim of this activity is to increase the knowledge and skills of posyandu cadres regarding baby massage. The method of this activity was carried out by means of counseling and demonstration of baby massage targeting 20 cadres representing 10 posyandu in Sumbang village. This service was held in 2 meetings, namely on July 1 2023 and July 9 2023. The results of this activity in the pre-test knowledge were that the majority scored in the fair category, namely 9 people (60%), post-test knowledge in the good category, namely 12 people (92% ) and the skill scores for all 13 participants (100%) were obtained in the highly skilled category. The results of the overall interest questionnaire, namely 13 people (100%), obtained a score in the very high category. The suggestion for this activity is for villages to always support and facilitate cadres in efforts to improve community health. The output of this community service is in the form of national seminars/proceedings.</em></p> 2023-11-08T11:56:29+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1272 Kelompok Tani Ponre-Ponre Dalam Penggunaan Microbubble Teknologi Pada Budidaya Cabai Merah Besar (CMB) 2023-11-08T14:32:42+07:00 Napsawati - Napsawati [email protected] Asri B [email protected] Agus Salim [email protected] <p>Tujuan kegiatan pengabdian ini yaitu (1) untuk meningkatkan pemahaman petani dalam mengontrol permasalahan pada pertumbuhan cabai merah besar; (2) meningkatkan pemahaman petani dalam penakaran nutrisi sesuai fase tanaman; dan (3) peningkatan produksi buah melalui penggunaan microbubble teknologi. Adapun metode pelaksanaan kegiatan meliputi pelaksanaan workshop, penerapan penggunaan Microbubble dan monitoring sejauh mana keberhasilan tiap kegiatan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pemahaman petani terhadap permasalahan pertumbuhan cabai merah besar yang terdiri atas indikator pengetahuan petani terhadap jenis-jenis penyakit pada cabai merah sebesar 47,1%, pengetahuan terhadap waktu terbaik pemberian nutrisi dan jenis-jenisnya sebesar 41,2%. Selanjutnya kemampuan petani dalam menakar nutrisi sesuai fase tanaman sebesar 70,5% sedangkan untuk kemampuan dalam mengoperasikan Microbubble sebesar 64,7%. Sehingga hasil akhir kegiatan ini menunjukkan bahwa dampak dari penggunaan Microbubble yaitu terjadinya perbaikan kualitas tanaman cabai merah besar sehingga berdampak positif terhadap produksi buah yang dihasilkan. Hal tersebut terlihat dari peningkatan kesuburan tanaman sebesar 75%, penurunan jumlah tanaman yang terserang penyakit sebesar 37% dan peningkatan produksi buah sebesar 77%.</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1241 PKM Mesin Pengolah Tempe 3 in 1 Sebagai Solusi Peningkatan Produktivitas dan Marketing Tools Training UKM Tempe di Bangkalan Madura 2023-11-09T15:24:59+07:00 Rachmad Syarifudin Hidayatullah [email protected] Ika Nurjannah [email protected] Parama Diptya Widayaka [email protected] <p>Tempe yang mempunyai sumber protein nabati yang banyak digemari oleh beberapa negara terutama Indonesia, sehingga produksi tempe sangat tinggi mencapai 2,4 ton per tahun membuat banyaknya UKM yang bergerak pada bidang pembuatan tempe. Dengan banyaknya UKM yang bermunculan mengakibatkan kualitas produksi dari setiap produksi kurang terkontrol, salah satunya adalah UKM Tempe di Bangkalan Madura. UKM yang bertindak sebagai mitra menyampaikan beberapa permasalahan mulai dari proses produksi yang kurang maksimal dan efisiensi dalam tahapan awal pemilihan, pengupasan, dan pemilahan kulit ari dari kedelai yang masih dilakukan secara tradisional. Berdasarkan permasalahan yang disampaikan mengakibatkan produksi dari tempe terhambat dan karena dilakukan secara manual mengakibatkan proses kurang higienis. Berdasarkan permasalahan diatas tim memberikan solusi dengan pemanfaatan teknologi tepat guna (TTG) sebagai media untuk meningkatkan produksi dari UKM Tempe di Bangkalan Madura berupa Mesin Pengolahan Tempe 3 In 1 (Pemilihan, pengupasan, dan pemisahan kulit ari dari kedelai). Selain itu tim juga memberikan solusi berupa pelatihan dan pendampingan terkait Marketing Tools guna mengedukasi mitra untuk mencapai target usaha yang diinginkan. Selain itu dengan adanya kerjasama PT dengan Dudi memberikan kesempatan mahasiswa untuk dapat melaksanakan magang yang berorientasi kan terhadap keadaan industri sehingga mendapatkan kesempatan belajar secara langsung dari mitra.</p> <p>&nbsp;</p> 2023-11-09T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1314 Sosialisasi Perlindungan Anak dari Kekerasan dan Diskriminasi kepada Siswa/Siswi Kelas VI SDN 2 Karangduren 2024-02-05T10:33:54+07:00 Tri Yulianti [email protected] Efendi Simanjuntak [email protected] Marlia Hafny Afrilies [email protected] Hadi Jayusman [email protected] Purwono Purwono [email protected] <p>Artikel ini mengkaji upaya sosialisasi dengan judul “Perlindungan Anak dari Kekerasan dan Diskriminasi” di SD Negeri 2 Karangduren. Fokus utama adalah meningkatkan pemahaman siswa kelas VI terkait isu kekerasan dan diskriminasi. Pendahuluan menggambarkan urgensi perlindungan anak dari dampak jangka panjang kekerasan dan diskriminasi, sementara metode penelitian mencakup tahap persiapan melalui observasi dan wawancara. Pelaksanaan kegiatan mencakup penyampaian materi melalui ceramah dan media visual, seperti powerpoint dan video animasi. Hasilnya menunjukkan partisipasi aktif siswa, namun juga menghadapi hambatan, seperti kurangnya kerjasama sebagian siswa dan kendala teknis. Meskipun demikian, penggunaan teknologi dan interaksi langsung menciptakan suasana pembelajaran yang efektif. Kesimpulan menyoroti pemahaman mendalam siswa terhadap konsep kekerasan dan diskriminasi, ditunjang oleh partisipasi aktif dan pemanfaatan media pembelajaran. Sebagai saran, disarankan kelanjutan kegiatan sosialisasi dan dukungan berkelanjutan dari pihak sekolah. Hasilnya diharapkan membentuk budaya perlindungan anak yang positif di lingkungan Pendidikan.</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1315 Sosialisasi “Edukasi Pengenalan Microsoft Word” kepada Anak TPQ Desa Karangduren 2024-02-06T16:06:13+07:00 Korisa Putri [email protected] Hadi Jayusman [email protected] Purwono Purwono [email protected] <p>Pengabdian ini bertujuan memperkenalkan anak-anak Taman Pendidikan Quran (TPQ) pada penggunaan Microsoft Word untuk meningkatkan literasi digital mereka. Metode pelaksanaan melibatkan survei lapangan, penentuan rencana kegiatan, pengajuan proposal, permohonan izin, dan persiapan perlengkapan. Sosialisasi dilakukan melalui metode ceramah dan praktik langsung, dengan tujuan meningkatkan pemahaman anak-anak dalam pengoperasian Microsoft Word. Hasil kegiatan menunjukkan partisipasi aktif dari 15 anak TPQ, meskipun terdapat hambatan jumlah peserta dan minimnya pemahaman awal terhadap teknologi. Melalui pendampingan narasumber, anak-anak TPQ mulai mengenal dan mampu mengoperasikan Microsoft Word. Dampak dari kegiatan ini adalah memberikan pemahaman awal kepada anak-anak TPQ tentang Microsoft Word, mengembangkan literasi digital mereka, dan membuka peluang untuk pengembangan keterampilan kritis dan kreativitas. Harapannya kegiatan ini menjadi landasan untuk peningkatan literasi digital anak-anak TPQ, mendukung integrasi teknologi dalam pembelajaran agama, dan membangun budaya perlindungan anak dari kekerasan dan diskriminasi di masa depan</p> 2023-11-08T00:00:00+07:00 ##submission.copyrightStatement## https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/1295 Implementasi Pemberian Kompres Hangat dan Counter Pressure untuk Mengurangi Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif 2023-11-10T09:37:33+07:00 Siti Rokhana [email protected] Surtiningsih Surtiningsih [email protected] Feti Kumala Dewi [email protected] <p>Labor pain is a physiological process during labor, but the discomfort it causes is still the most common complaint felt by mothers giving birth. If this pain is not treated properly, it can increase feelings of worry, tension, fear and stress, which ultimately can lead to the risk of prolonged labor. Warm compresses and counter pressure are an effective alternative to reduce pain.<br>The aim of community service (PKM) is to help reduce the level or degree of pain using warm water compresses and counter pressure methods. The solution offered is by providing understanding to labor patients regarding reducing pain during labor with warm water compresses and counter pressure and the expected outcome target is journal publication.<br>Community service activities regarding the Warm Compress and Counter pressure method in reducing pain. In the 1st stage of labor carried out at the Mandiraja 1 Community Health Center, birthing mothers who are willing to be respondents will be given warm compresses and counter pressure for 10-15 minutes and their pain level evaluated.<br>The results are based on the age characteristics of the majority of mothers giving birth during the healthy reproductive period, namely 4 respondents, and 1 respondent with high risk. Based on the level of knowledge of mothers giving birth, the majority were good with 4 respondents (80%). Based on the level of pain before the warm compress and counter pressure were applied, the majority of women giving birth experienced moderate levels of pain, 4 respondents (80%). Based on the length of labor, the average length of labor for the first stage of labor is 7.6 hours and for the second stage is 19.6 minutes.</p> 2023-11-10T09:37:41+07:00 ##submission.copyrightStatement##