Asuhan Keperawatan Gerontik Tn. M dengan Masalah Risiko Ketidakstabilan Kadar Glukosa Darah pada DM Tipe 2 di Desa Pasunggingan

  • Yuliana Dewi Siswanti universitas harapan bangsa
  • Dwi Novitasari universitas harapan bangsa
  • Wasis Eko Kurniawan universitas harapan bangsa
Keywords: Asuhan keperawatan gerontik, diabetes melitus, risiko ketidakstabilan kadar glukosa darah, kurang kepatuhan terhadap rencana manajemen diabetes

Abstract

Diabetes melitus di Indonesia lebih dikenal dengan istilah kencing manis yang merupakan penyakit gangguan metabolisme pada organ pankreas yang ditandai dengan peningkatan kadar gula darah yang disebabkan menurunnya jumlah insulin dari pancreas. Masalah keperawatan utama yang muncul adalah risiko ketidakstabilan kadar glukosa darah berhubungan dengan ketidakpatuhan terhadap manajemen diabetes. Tujuan penulisan ini yaitu untuk melaksanakan asuhan keperawatan risiko ketidakstabilan kadar glukosa darah pada klien diabetes melitus di Desa Pasunggingan Kecamatan Pengadegan Kabupaten Purbalingga. Metode penulisan karya tulis ilmiah ini adalah study kasus deskriptif. Hasil penerapan pada klien dengan membuat perencanaan asuhan keperawatan yang digunakan yaitu NIC Manajemen Hiperglikemia (2120), Manajemen Hipoglikemia (2130) dan Pengajaran: Peresepan Diet (5614). Evaluasi dilakukan setiap hari setelah implementasi selama 5 hari dengan hasil pada hari ke lima masalah pada klien sudah teratasi. Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan agar para penderita diabetes melitus mengatur pola makan yang baik dan berolahraga secara teratur sebagai langkah dalam pengendalian kadar glukosa darah dengan masalah risiko ketidakstabilan kadar gula darah berhubungan dengan ketidakpatuhan terhadap manajemen diabetes.

Published
2021-11-09
How to Cite
Siswanti, Y., Novitasari, D., & Kurniawan, W. (2021). Asuhan Keperawatan Gerontik Tn. M dengan Masalah Risiko Ketidakstabilan Kadar Glukosa Darah pada DM Tipe 2 di Desa Pasunggingan. Seminar Nasional Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1), 571-576. Retrieved from https://prosiding.uhb.ac.id/index.php/SNPPKM/article/view/888